Mohon tunggu...
Ersya FadhilaDamayanti
Ersya FadhilaDamayanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Content Writer

Lactose and caffeine in the morning, with a pen to write.

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Macam-Macam Kapal Laut dan Kegunaan Cat Marine

27 November 2022   20:21 Diperbarui: 27 November 2022   20:33 581
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Cat marine kerap digunakan sebagai pelindung karat pada transportasi laut. Kapal marine tentunya membutuhkan cat khusus untuk perlindungan fisik dan perlindungan tenaga yang berbeda dengan transportasi di darat. 

Kapal kebanyakan terbuat dari besi, baja, alumunium dan juga kayu di mana bahan-bahan tersebut sangatlahkuat. Namun, sekuat apapun suatu material, jika terus-menerus terkena air, baik air garam maupun air tawar, juga akan menimbulkan korosi.

Pada kapal marine, risiko terjadinya karat sangat tinggi karena bersentuhan secara terus-menerus dengan air laut. Namun, jangan khawatir. Anda bisa meminimalisasi risiko tersebut dengan penggunaan cat marine. 

Untuk itu, Ketahui Jenis Cat Marine Berdasarkan Bagian Kapal supaya Anda memiliki pemahaman terkait jenis cat marine ini. Simak penjelasan selengkapnya pada artikel berikut ini!

Manfaat Cat Marine

Cat marine adalah cat pelapis untuk kapal yang melindungi sebagian besar bagian kapal dan sejenisnya terhadap air asin atau air tawar. Jadi, cat marine ini bisa digunakan tidak hanya untuk kapal, tapi juga untuk kapal tanker, jembatan, dan sejenisnya.

Lapisan ini tentunya memiliki sifat fungsional karena dapat memberikan perlindungan permukaan yang baik. Selain itu, cat ini melindungi bagian bawah air dengan baik. Tentunya, diketahui bahwa air laut dapat terkorosi lebih cepat daripada air tawar. 

Oleh karena itu, perlindungannya juga harus lebih kuat dari lapisan cat pada umumnya. Cat marine ini dianggap sebagai pelapis laut yang sangat baik yang melindungi dari korosi dan keausan. 

Korosi ini memiliki efek negatif dan terutama mempengaruhi kinerja dan umur kapal. Tidak heran menangani korosi laut menghabiskan banyak uang. Memecahkan masalah ini membutuhkan strategi yang mencakup penggunaan cat marine. 

Ragam Jenis Kapal Marine

Jenis kapal marine atau kapal laut dipisahkan menurut fungsinya sehingga ada beberapa jenis. Jenis kapal yang menggunakan cat marine untuk perlindungan umumnya terdiri dari kapal kontainer, angkatan laut, tanker, pengangkut massa, pengangkut penumpang, lepas pantai, dan khusus. 

Jenis kapal kontainer pertama dirancang khusus untuk menahan beban dalam jumlah besar. Kapal marine ini digunakan seperti truk kontainer yang Anda temukan di jalan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun