Mohon tunggu...
Erry Andriyati
Erry Andriyati Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Blogger

Bibi Titi Teliti is a thirty something woman, a wife and a mom of 2 gorgeus children...

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

"Blogger Day 2018" di Ashley Hotel Bersama Blogger Crony

30 Maret 2018   20:17 Diperbarui: 30 Maret 2018   22:27 394
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Setelah hampir 10 tahun bergelut di dunia blogging dan mengalami dinamika naik turunnya semangat dalam nge-blog, saya pun menyadari bahwa saat ini berkomunitas sudah menjadi bagian penting dalam ngeblog. Berkomunitas dapat memberikan pengaruh positif kepada sesama blogger dan saling menyemangati di kala sedang terpuruk.

Walau dikarenakan berbagai keterbatasan saya masih belum bisa terlalu banyak berkontribusi pada komunitas yang saya ikuti, tapi saya selalu bersemangat untuk turut berpartisipasi dalam setiap kegiatan yang diadakan oleh komunitas.  

Itulah salah satu alasan saya untuk menghadiri acara Blogger Day 2018 yang diadakan oleh Komunitas Blogger Crony dalam rangka merayakan ulang tahunnya yang ke 3. Saya pun rela berangkat subuh dari Bandung dengan menggunakan kereta demi menghadiri acara akbar tersebut.

Acaranya diadakan pada hari Sabtu tanggal 17 Maret 2018 di Ashley Hotel yang letaknya sangat strategis  di Jl. KH Wahid hasyim no. 73 -- 74 Jakarta. Dari stasiun Gambir saya dan rombongan blogger dari Bandung menuju Ashley Hotel dengan menggunakan kendaraan online dan hanya terkena charge 15 ribu rupiah saja, itu pun patungan 4 orang hahaha.

Sesampainya di Ashley Hotel yang ternyata merupakan Hotel Bisnis ini, saya pun langsung menjalankan hakikat saya sebagai seorang blogger dan  foto narsis dulu di depan Hotel Ashley dong demi kebutuhan feeds instagram dan posting di blog hahaha.

Tidak puas hanya sekedar berfoto di depan pintu masuk, saya pun melangkah masuk dan langsung disambut oleh harum aromatherapy dan seketika itu juga langsung berhasrat untuk berfoto narsis di seputar lobby  Ashley Hotel.

Setelah puas berfoto dan ber-cipika-cipiki dengan beberapa teman blogger yang kebetulan berpapasan di pintu masuk, akhirnya saya pun tiba di Meeting Room Ashley Hotel yang mampu menampung hingga 100 blogger.

Dengan system break-out room dan kecanggihan teknologi yang dirancang di dalamnya, menjadikan ruang meeting ini dapat menyesuaikan dengan berbagai event dan kebutuhan. Mulai dari presentasi bisnis, seminar maupun social event.

100 blogger di meeting room Ashley Hotel (dok. pribadi)
100 blogger di meeting room Ashley Hotel (dok. pribadi)
Pada area lantai dasar pun terdapat Adele Dining Restaurant tempat dimana seluruh tamu dapat menikmati berbagai sajian makanan dan minuman. Sayang sekali pada saat itu belum berkesempatan untuk nyicip-nyicip menu makanan di Ashley Hotel, jadi penasaran pengen mampir lagi sih.

Total  kamar yang tersedia di Ashley Hotel yang memiliki bintang 3.5  adalah 168 kamar yang terbagi dalam berbagai type kamar seperti studio, executive, deluxe, superior dan Ashley Suite. Seluruh kamar sudah dilengkapi dengan smart LED TV 40', wifi, mini bar dan tempat tidur berstandar international.

Hotel Ashley memang didesain khusus sebagai butik hotel yang memiliki keunggulan teknologi, style dan service. Dan yang lebih asyik lagi adalah Ashley Hotel mengedepankan istilah Broadband, Bed and Breakfast yang artinya setiap tamu yang datang ke Ashley Hotel sudah bisa langsung tersambung dengan wifi tanpa harus menggunakan password. Dan wifi ini pun dapat dinikmati di seluruh area hotel.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun