Mohon tunggu...
Eny Choi
Eny Choi Mohon Tunggu... Relawan - Ganbatte Bushido

Social Worker, Community Development

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

KPM PKH Jombang Berlomba Berbagi Rejeki di Bulan Ramadhan

17 Mei 2019   22:42 Diperbarui: 17 Mei 2019   22:53 17
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bapak Narimin bersama perwakilan KPM PKH Mayangan Kecamatan Jogoroto Kabupaten Jombang

Bapak Narimin bersama perwakilan KPM PKH dan Pendamping PKH Agung Harry Sulistiyo (paling kanan) 
Bapak Narimin bersama perwakilan KPM PKH dan Pendamping PKH Agung Harry Sulistiyo (paling kanan) 

Kali ini giliran Kecamatan Jogoroto Desa Mayangan, tepatnya tanggal 16 mei 2019 kelompok PKH Desa Mayangan yang terdiri dari 14 kelompok dengan jumlah peserta sebanyak 317 KPM.  Di bulan ramadhan ini memiliki kegiatan bakti sosial berupa pemberian sedikit tali asih berupa uang yang di dapat dari patungan peserta PKH di setiap kelompoknya. Bantuan akan diberikan kepada lansia terlantar atau anak yatim piatu,  Walaupun patungan yang mereka lakukan tidak besar namun sedikit banyak bisa membantu mereka yang kurang beruntung. Karena belum pernah  mendapatkan bantuan apapun dari pemerintah. Kegiatan berbagi ini di rancang tidak hanya bulan ramadahan ini namun setidaknya 4 kali dalam setahun yang bertepatan dengan tahapan pencairan dengan mengusung tema indahnya berbagi.

Kali ini kelompok tugurejo 2 yang terdiri dari 19 anggota PKH dari kohort 2017 berkenan memberikan bantuan sosial kepada bapak Narimin yang berada di Dusun Tugurejo Rt 08 rw 1 Desa Mayangan. Bapak Narimin sudah berusia 70 tahun tanpa memiliki ktp dan kk, hidup sendiri tanpa saudara, rumah tempat tinggal dindingnya terbuat dari bambu dengan  kualitas buruk,  berukuran 2 meter kali 3 meter, perabot  seadanya dan menempati  lahan milik  orang lain, sumber penerangan dari lampu 5 watt yang didapat dari kemurahan tetangga,  Menurut keterangan kepala Dusun Tugurejo sebetulnya pak narimin masih mempunyai saudara, karena kondisi beliau yang kurang waras sehingga saudara saudaranya seperti tidak mengakui keberadaannya.  Untuk memenuhi  kehidupan sehari hari  yang dilakukan pak Narimin memberikan sisa-sisa tenaganya untuk bersih- bersih lahan orang  dengan imbalan yang tidak seberapa dan terkadang apabila tenaga sudah tidak kuat lagi, pak Narimin hanya berkeliling mencari belas kasih orang yang dilewati  (mengemis), sering pula masyarakat yang ada di sekitarnya memberikan makanan kepada pak Narimin, terkadang ada pula yang memberikan bahan makan masih mentah dan dengan bantuan tungku kayu bakar pak Narimin akan mengolahnya, kebutuhan akan MCK dilaksanakan di sungai yang bersebelahan dengan rumahnya atau yang lebih tepatnya gubuk.  

Pendamping PKH Kecamatan Jogoroto Agung Harry Sulistiyo,SP

Peksos SPV Sri Indaryani,M.Sos

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun