Mohon tunggu...
Endro S Efendi
Endro S Efendi Mohon Tunggu... Penulis - Penulis, Trainer Teknologi Pikiran

Praktisi hipnoterapis klinis berbasis teknologi pikiran. Membantu klien pada aspek mental, emosi, dan pikiran. Aktif sebagai penulis, konten kreator, juga pembicara publik hingga tour leader Umroh Bareng Yuk. Blog pribadi www.endrosefendi.com. Youtube: @endrosefendi Instagram: @endrosefendi

Selanjutnya

Tutup

Ramadan

Ketinggalan Dompet atau Smartphone. Pilih Mana?

29 Mei 2019   04:48 Diperbarui: 29 Mei 2019   04:57 78
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

"Ma, coba cek. Dompet kayanya ketinggalan di rumah." Saya segera menelpon istri begitu menyadari tak ada dompet di kantong celana. Padahal, posisi sudah di bandara, bersiap berangkat ke luar kota.

Begitu dipastikan memang tertinggal, saya segera meminta bantuan salah satu staf di kantor untuk ke rumah dan mengantarkan dompet ke bandara. Jarak dari rumah ke Bandara Kalimarau, Berau -- Kalimantan Timur, sekitar 10 kilometer. Hanya perlu waktu sekitar 20 menit agar dompet itu bergerak dari rumah ke bandara. Lega rasanya. Sebab, semua kartu ATM, termasuk dana tunai ada di dompet.  

Jika hal itu terjadi sekarang, tentu tak perlu minta bantuan untuk mengantarkan dompet tadi. Sebab bagi manusia di era digital, lebih baik ketinggalan dompet ketimbang ketinggalan smartphone. Semua urusan sudah terangkum menjadi satu di gadget multifungsi tersebut. Dari urusan bisnis sampai kitab suci, ada di dalamnya. Begitu smartphone yang tertinggal, tak heran jika seolah dunia seketika berhenti berputar.

Boleh jadi karena alasan itu pula, Bank Central Asia (BCA) mencoba mempermudah semua urusan perbankan, termasuk urusan menarik uang tunai, hanya menggunakan smartphone. Dengan aplikasi yang ada, memungkinkan setiap orang mengambil dana tunai di mesin anjungan tunai mandiri (ATM) tanpa membawa kartu sekali pun.

Caranya ternyata cukup mudah, melalui aplikasi BCA Mobile, bisa memilih layanan tarik tunai dengan jumlah tertentu. Nantinya, akan mendapatkan kode khusus yang berlaku selama dua jam. Dengan kode itulah, kita bisa mengambil uang tunai di ATM tanpa kartu. Tinggal masukkan nomor handphone dan kode khusus maka uang tunai bisa dimunculkan oleh si mesin.


Saya jarang menggunakan fasilitas ini, sampai dua hari lalu saya benar-benar terlupa membawa dompet kartu yang berisi kartu ATM di dalamnya. Begitu mendarat di Bandara Sepinggan Balikpapan, saya harus naik travel melanjutkan perjalanan darat ke Samarinda. Di situlah saya menyadari dompet tertinggal. Padahal, harus membayar jasa travel tadi.

Beruntung saya ingat dengan layanan BCA tanpa kartu ini. Saya pun mencobanya, dan mengambil dana tunainya di bandara tersebut. Alhamdulillah, saya bisa naik traval tanpa harus malu ngutang. Kok ngutang? Ya sebenarnya dengan naik travel, bisa saja meminta tempo pembayaran di tempat tujuan. Tapi rasa-rasanya kok kaya bagaimana gitu.    

Jadi, semakin terbukti tak perlu galau jika dompet beserta kartu ATM tertinggal. Yang penting satu syaratnya, smartphone jangan sampai tertinggal. Tapi ketika smartphone selalu di tangan, bahkan sampai ada yang dibawa ke kamar mandi, masa iya masih ada yang tertinggal?

Bagaimana menurut sahabat? (*)

https://www.facebook.com/endrosefendi  

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun