Mohon tunggu...
Endang Sari
Endang Sari Mohon Tunggu... Editor - Ecaaa

siapapun bisa jadi apapun

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Pendidikan Pesantren di Era Modernisasi

8 Maret 2020   19:04 Diperbarui: 8 Maret 2020   19:10 1140
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Istilah pesantren berasal dari kata santri “pe-santri-an”. Sebagian pakar mengatakan istilah pesantren bukan dari bahasa arab melainkan dari bahasa india. Yaitu berasal dari kata “pe” dan berakhiran “an”,menurut C.C. 

Pesantren adalah lembaga pendidikan tradisonal islam dimana para siswa atau mahasiswa nya tinggal bersama untuk mempelajari,memahami,dan mendalami ajaran islam yang dibimbingan oleh para guru yang disebut kiyai. 

Pesantren juga mempunyai keunikan tersendiri dan berbeda dengan lembaga lainnya. Selain itu,terdapat fakta bahwa jauh sebelum datangnya islam ke Indonesia lembaga pondok pesantren sudah ada dinegeri ini. Pendirian pondok pesantren di masa lalu bermaksudkan sebagai tempat untuk mengajarkan agama agama Hindu dan setelah abad ke 16 di Indonesia pondok pesantren baru diketahui keberadaan dan perkembangannya.

Dilihat dari beberapa aktivitas pendidikan yang dilakukan,pesantren mempunyai beberapa ciri khas dan menjadi pembeda dengan lembaga pendidikan lainnya.

  • Terjalinnya hubungan bak antara santri dan kiyai,itu karena mereka tinggal didalam pondok
  • Tunduk serta patuhnya santri pada kiyai
  • Hidup sederhana dan berhemat benar benar dilakukan dipesantren
  • Jiwa tolong menolong sangat mewarnai pergaulan dipondok pesantren
  • Hidup disiplin sangat ditekankan dalam kehidupan pesantren
  • Berani menderita untuk mencapai tujuan adalah salah satu pendidikan yang didapatkan santri dipesantren

Dimasalu pesatren tersebut telah banyak melahirkan seorang pemimpin di bangsa Indonesia.  Yang paling menonjol dari peran pesantren tersebut adalah dalam hal  menggerakkan dan memimpin serta melakukan perjuangan dalam rangka mengusir para penjajah. Pesantren sebagai pusat pengembangan agama islam,hal itu dapat diketahui secara umum dengan adanya dasar dasar yang melandasi ideologi dari pesantren itu adalah landasan religius dan landasan yuridis.

Pesantren sendiri adalah suatu lembaga pendidikan yang penyebarannya luas dan dalam jumlah yang tidak sedikit atau bisa dikatakan banyak. diberbagai tempat di pelosok tanah air,pesantren juga banyak memberikan peran dalam membentuk manusia Indonesia yang religius. . Peran pesantren sepertinya pada masa yang datang akan menjadi sangat besar misalnya,arus globalisasi dan industrialisasi yang telah menimbulkan depresi dan bimbanganya pemikiran serta suramnya prespektif masa depan, maka peran pesantren di dalamnya sangat dibutuhkan untuk menyeimbangakan akal dan hati.

Munculnya modernisasi telah mengubah tatanan dan lembaga tradisional (pesantren). salah satu contoh adalah semakin pudarnya fungsi lembaga islam. Dengan demikian umat islam saat ini menghadapi tantangan yang berat dari proses modernisasi dari luar yang berdampak pada aspek kehidupan beragama. oleh karena itu sistem pendidikan pesantren harus melakukan suatu upaya agar tetap mampu bertahan.

Modenirsasi pendidikan pesantren digunakan untuk mencapai tujuan atau memecahkan masalah pendidikan pesantren. Dengan adanya modernisasi pendidikan pesantren banyak bermunculan perbedaan pendapat bagaimana sikap pesantren dalam menghadapi era globalisasi.Ada yang setuju dan ada juga yang tidak setuju dengan modernisasi. Sedangkan dengan modernisasi pendidikan di pesantren itu sendiri tidak hanya membawa sisi negative melainkan sisi positif nya juga.

Bagi yang setuju dengan adanya modernisai berpendapat sebagai berikut:

  • sebagai bentuk adaptasi pesantren terhadap perkembangan era globalisasi. Hal ini harus dilakukan agar pesantren tetap eksis.
  • sebagai upaya untuk memperbarui kelemahan dalam sistem pendidikan pesantren.

Sedangkan bagi kalangan yang tidak setuju berpendapat modernisasi membawa dampat negatif diantaranya adalah sebagai berikut :

  • Modernitas akan mengubah cara pandang lama terhadap dunia dan manusia. 
  • Modenirsasi sistem pendidikan tradisional dikhawatirkan akan ikut merubah kultur kultur positif yang telah lama terbentuk dipesantren.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun