Mohon tunggu...
Endah Tri Rachmani
Endah Tri Rachmani Mohon Tunggu... Guru - Ibu rumah tangga dengan 3 anak yang juga bekerja sebagai guru.

Menulis untuk berbagi kisah tentang cerita-cerita kehidupan di lingkungan sekitar.

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Artikel Utama

Adu Beken Politisi lewat Baliho

13 Agustus 2021   08:26 Diperbarui: 14 Agustus 2021   09:00 930
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Baliho politisi yang sedang ramai dipasang. (sumber: Youtube/Kompascom)

Banyak orang yang tidak suka jika diajak diskusi masalah politik. Saat mendengar kata politik langsung terbayang bahwa politik itu kotor, ruwet, semrawut. 

Tapi, banyak juga yang sangat menggebu membahas topik yang satu ini. Bahkan sampai pada taraf fanatik pada tokoh politik tertentu hingga seringkali tidak bisa lagi memandang sesuatu secara logis.

Mengenal Politik

Kalau menilik pada makna umum dari politik itu yang berarti siasat untuk mencapai puncak tertinggi dalam suatu pemerintahan, tentu kita tidak bisa langsung menjustifikasi bahwa politik itu selalu kotor atau tidak baik, karena yang namanya bersiasat tentunya bukan hal yang dilarang oleh norma yang ada, baik agama, hukum, kesusilaan, maupun kesopanan. Orang bersiasat itu, banyak juga dengan cara-cara yang baik.

Akan tetapi, puncak pimpinan yang jumlahnya terbatas seringkali tidak mampu menampung keinginan semua calon yang ingin menggapainya, maka jadilah tindakan bersiasat yang dilakuakan menghalalkan segala cara. 

Di sinilah kemudian menjadikan politik mulai tercemari dan kemudian muncul istilah politik itu kotor.

Salah satu siasat para politisi guna mencapai puncak pimpinan yang sekarang sedang marak dilakukan yaitu dengan pemasangan baliho. 

Mereka berlomba-lomba memasang wajah paling keren dengan senyum menawan dan tentu saja atribut partai pendukung lengkap tak lupa dikenakan.

Tujuan Pemasangan Baliho

Jika menilik pada prinsip memperkenalkan diri, sah-sah saja seorang politisi memasang baliho segede gaban. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun