Mohon tunggu...
Elvira Della A
Elvira Della A Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang

Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

TIM PMM UMM Membagikan Modul kepada Gapoktan Torong Makmur

18 Januari 2021   18:20 Diperbarui: 18 Januari 2021   18:31 165
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sejumlah dosen dan mahasiswa dari Universitas Muhammadiyah Malang yang tergabung dalam tim Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Mitra Dosen, melakukan pengabdian di Desa Torongrejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Tim PMM Mitra Dosen ini mengadakan kegiatan penyuluhan mengenai "Peningkatan Perekonomian Melalui Pengolahan Pakan Ternak Lele". 

Kegiatan ini dilakukan dengan cara penyampaian materi penyuluhan yang pertama, oleh Ketua Pengabdianyaitu Ibu Agustin DwiHaryanti, SE., MM., Ak terkait pentingnya diversifikasi usaha bagi Gapoktan Torong Makmur. Pengembangan usaha oleh gapoktan diharapkan mampu meningkatkan nilai tambah atas lahan milik pribadi maupun lahan milik gapoktan. Sedangkan kegiatan selanjutnya adalah kegiatan penyuluhan oleh narasum beryaitu Bapak Riza Rahman Hakim, S.Pi., M.Se tentang pengembangan usaha ternak lele dan pengolahan pakanternak lele.

Sebagai tindak lanjut dari kegiatan Penyuluhan Perekonomian Melalui Pengolahan Pakan Ternak Lele tersebut, Tim PMM ini berinisiatif membuat modul yang berjudul "Modul Pengelolahan Pakan Ikan Lele" dan mendistribusikan modul tersebut kepada Mitra Usaha yaitu Anggota Gapoktan Torong Makmur. 

Pemberian modul ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman para anggota Gapoktan dalam alternative pembuatan dan pengolahan pakanternak lele. "Saya membuat modul ini agar para anggota Gapoktan dalam pembuatan pengolahan pakanternak lelelebih mudah, dan dalam penyusunan modul ini saya sebisamungkin menjelaskan dengan sedetail mungkin nsupaya lebih mudah dipahami" kata Ibu Agustin Dwi Haryanti, SE., MM., Ak (20/12). Dilakukannya pembuatan dan pendistribusian modul ini juga sebagai akhir dari kegiatan pengabdian.

Modul inidi buat oleh 2 orang mahasiswa yaitu Elvira Della Amelia dari prodi akuntansi Universitas Muhammadiyah Malang dan Arisqa Widiarum Hardiana prodi manajemen Universitas Muhammadiyah Malang yang diawasi dan dibimbing oleh Dosen Pengabdi yaitu Ibu Agustin Dwi Haryanti, SE., MM., Ak dan Bapak Thoufan Nur, SE., M.SA., CA. Di dalam modul tersebut, berisikan tentang pengertian dari pakan ikan, jenis-jenis pakan ikan, bahan baku pakan buatan untuk ikan lele, syarat dan kriteria pakan yang berkualitas untuk pakan buatan ikan lele, formulasi pakan ikan lele, tahapan dalam formulasi pakan ikan lele, komposisi pakan ikan lele, metode dan juga cara membuat pakan buatanuntuk ikan lele.

Tim pengabdian berharap dengan adanya modul ini dapat bermanfaat dan dapat mempermudah para Anggota Gapoktan dalam mengembangkan usaha melalui diversifikasi ternak ikan lele. Dengan tujuan untuk menekan biaya produksi dalam budidaya ternak lele, sehingga dapat meningkatkan perekonomian para anggota Gapoktan Torong Makmur melalui pengolahan pakan ternak lele.

Penulis:

  • Elvira Della Amelia
  • Arisqa Widiarum Hardiana

Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Malang.


Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun