Mohon tunggu...
Elsa Fy
Elsa Fy Mohon Tunggu... Administrasi - :)

reading and writing

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Mie Pedas Daun Singkong

10 September 2018   16:54 Diperbarui: 10 September 2018   17:10 639
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Di indonesia siapa yang tidak kenal Mie Instan, tidak hanya cara penyanjiannya  yang mudah tapi rasanya melekat di lidah, enak. Cara penyajian yang mudah, enak dan murah apalagi yang perlu dipertimbangkan bagi seorang anak rantau seperti saya yang berpacu dengan tugas-tugas kuliah yang padat serta ekonomi yang serat. Dari jauh-jauh hari sebelum saya memulai studi ibu saya tidak lelah mengiatkan "Jangan malas masak, jangan kebanyakan makan mie. Kalau sakit tidak ada yang ngurusin".

Saya sampai jengah mendengar ibu menyebutkan kalimat tersebut berulang-ulang tapi kalau dipikir-pikir seram juga sakit sendirian ditanah rantau akibat lalai dengan kesehatan sendiri.  Entah dapat ilham dari mana saya memasak Mie Instan dengan dicampur daun singkong.

Harapannya Mie Instan yang katanya tidak baik untuk kesehatan itu jika dicampur dengan daun singkong setidaknya saya  masih memasukan  gizi sayuran hijau kedalam tubuh saya.  Hasil coba-coba itu rasanya tidak mengecewakan. Berikut bahan-bahan/ bumbu-bumbu,cara masak Mie Pedas Daun Singkong ala  saya.

Bahan yang harus disiapkan:

Doc. Pribadi
Doc. Pribadi
Doc. Pribadi
Doc. Pribadi
  • Satu ikat kecil daun singkong muda
  • Satu bungkus mie instan. Usahakan mie instan yang goreng atau tidak berkuah
  • Dua siung bawang merah berukuran sedang
  • Satu  siung bawang putih
  • Satu buah tomat ukuran sedang
  • Cabe rawit dan cabe merah keriting. Banyak cabe baiknya sesuaikan dengan selera, kalau saya selera ektra pedas. Setidaknya ada sepuluh cabe rawit dan sepuluh cabe kriting merah yang saya tumbuk.
  • Minyak sayur dua sendok makan

Cara memasak :

  • Pisahkan daun singkong dari tangkainya, kemudian remas sampai daunnya tidak terlalalu keras lagi
  • Cuci semua bahan daun singkong, cabe, tomat, dan bawang
  • Tumbuk cabe,bawang putih sampai halus
  • Iris kecil-kecil bawang merah dan tomat
  • Goreng irisan bawang merah
  • Masukkan tumbukan cabe dan irisan tomat,tumis sampai harum
  • Masukan daun singkong. Setalah daun singkongnya dirasa cukup matang masukan mie instan bersama bumbu-bumbunya. Untuk memasukan bumbu-bumbu mie instan harus sesuai selera. Kalau mau pedas manis masukan juga kecapnya. Kalau mau pedas saja masukan bumbu cabenya. Kalau saya memilih membuang kecap dan minyaknya. Saya hanya memasukan bumbu penyedap dan cabe keringnya saja.

Mie Pedas Daun Singkong siap disantap.

Doc. Pribadi
Doc. Pribadi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun