Mohon tunggu...
Elmi Safridati
Elmi Safridati Mohon Tunggu... Guru - Guru

Menulis adalah hobi yang tak bisa dipungkiri. Semoga apa yang tertulis bermanfaat

Selanjutnya

Tutup

Segar Pilihan

8 Manfaat Puasa Bagi Kesehatan Fisik dan Mental

30 Maret 2023   05:11 Diperbarui: 30 Maret 2023   05:21 636
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: PEXELS

Alhamdulillah puasa makin hari semakin berjalan dengan baik. Tentunya beberapa manfaat puasa sudah mulai bisa dirasakan oleh masing-masing kita yang berpuasa. 

Walau tak dipungkiri bahwa semakin siang atau sore memang tubuh kita merasa agak lemas. Semua itu wajar dirasakan karena memang kita sedang menjalani puasa. 

Namun sesungguhnya puasa ini memiliki banyak keistimewaan dan manfaat bagi kesehatan fisik dan mental seseorang, antara lain ialah :

1. Menurunkan berat badan. 

Sebagaimana telah penulis tulis juga pada beberapa uraian sebelumnya. Bahwa salah satu manfaat puasa terhadap fisik kita ialah bisa membantu menurunkan berat badan. 

Karena pada bulan puasa tubuh kita mengurangi asupan kalori yang cukup banyak. Sementara tubuh setiap hari meningkatkan pembakaran lemak. Sehingga hal ini bisa membantu menurunkan berat badan.

2. Meningkatkan system pencernaan. Pada saat melakukan puasa. Sebagaimana kita tahu bahwa sistem pencernaan memiliki waktu lebih lama untuk beristirahat dari makanan yang masuk, dan ini membuatnya bisa memperbaiki diri, sehingga dapat meningkatkan kesehatan pencernaan secara keseluruhan.

3. Meningkatkan kesehatan jantung. Dengan melakukan puasa, dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida, serta tekanan darah, sehingga dapat mengurangi risiko penyakit jantung.

4. Menurunkan risiko diabetes.

Puasa dapat membantu meningkatkan sensitivitas sel-sel tubuh terhadap insulin dan mengurangi kadar gula darah, sehingga dapat membantu mengurangi risiko diabetes.

5. Membuat tubuh menjadi lebih bersih. Saat memasuki masa puasa tubuh kita bisa lebih mudah menghilangkan racun-racun yang ada dalam tubuh dan memiliki waktu lebih lama untuk mengeluarkan zat-zat sisa makanan yang tidak berguna oleh tubuh.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun