Mohon tunggu...
Elma Fadilah Putri
Elma Fadilah Putri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Small people with a big dreams.
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga 21107030049

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Memperingati Hari Museum Internasional 2022: The Power of Museums

18 Mei 2022   16:03 Diperbarui: 18 Mei 2022   16:38 644
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hari Museum Internasional 2022 (Foto: Instagram.com/icomofficiel/)

Kalian yang suka berkunjung ke museum, museum mana saja nih yang sudah pernah kalian kunjungi. Apakah kalian sudah pernah berkunjung ke salah satu museum terkenal di dunia? Seperti Museum Vatikan, Museum Seni Chicago di Amerika Serikat atau bahkan Museum Louvre yang berada di Paris. Atau baru museum lokal dalam negeri yang pernah kalian kunjungi? 

Museum memang kerap kali dijadikan pilihan tujuan berwisata karena selain menarik juga menyimpan berjuta cerita sejarah di dalamnya. Selain pengunjung merasa bahagia juga mendapat pengetahuan baru akan sejarah masa lalu. Dan hari ini merupakan hari yang istimewa. Tahukah kalian bahwa hari ini adalah Hari Museum Internasional?

Setiap tanggal 18 Mei seluruh negara di belahan dunia memperingati Hari Museum Internasional atau International Museum Day (IMD). Peringatan International Museum Day ini diselenggarakan oleh Iinternational Council of Museums (ICOM). Dalam setiap tahunnya, semua museum di seluruh dunia diundang untuk turut serta memeriahkan Hari Museum supaya dapat mempromosikan peranan museum di seluruh dunia dan juga menciptakan aktivitas yang bebas, unik, dan tentunya bisa dinikmati dengan berdasarkan pada tema yang berbeda setiap tahunnya dalam memperingati hari istimewa ini yang telah ditentukan oleh komunitas ICOM. 

Peringatan Hari Museum Internasional ini telah mulai diselenggarakan sejak tahun 1977. Pada tahun 2009, jumlah museum yang ikut serta memeriahkan hari istimewa ini sebanyak lebih dari 20.000 museum dan diikuti lebih dari 90 negara dan terus bertambah setiap tahunnya. 

Tahun 2010, Jumlah partisipan bertambah mencapai 98 negara, kemudian bertambah menjadi 100 negara pada tahun 2011. Dan pada tahun 2012 berhasil menarik 30.000 museum dari 129 negara. Pada tahun 2012, poster resmi International Museum Day berhasil diterjemahkan ke dalam 38 macam bahasa.

International Museum Day (IMD) ini memberikan kesempatan bagi para pekerja museum untuk mengadakan pertemuan dengan masyarakat dan memperingatkan mereka tentang segala tantangan yang seringkali dihadapi museum. 

Selain itu, Peringatan Hari Museum Internasional juga memiliki tujuan untuk meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap peranan museum dalam perkembangan masyarakat sampai sekarang, dalam skala global. Menyelenggarakan Hari Museum Internasional merupakan sebuah momen unik tersendiri bagi komunitas museum internasional. 

Seluruh museum yang ikut serta memeriahkan merencanakan berbagai acara dan banyak kegiatan kreatif yang berhubungan dengan tema peringatan, terlibat dengan publik dan menyoroti betapa pentingnya peran museum sebagai lembaga yang melayani masyarakat luas dengan segala perkembangannya. Partisipasi dalam memperingati Hari Museum Internasional mengalami perkembangan di berbagai museum di seluruh dunia.

Pada tahun 2021 kemarin, perayaan ini memperkuat dampaknya dengan pengembangan aktivitas hibrida satu dunia yang menjangkau 89 juta pengguna internet melalui media sosial, podcast, artikel, postingan blog dan lain-lain. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun