Mohon tunggu...
Lilik Fatimah Azzahra
Lilik Fatimah Azzahra Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Seorang ibu yang suka membaca dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Deddy Corbuzier Podcast Bakal Melejit di Tahun 2021

13 Januari 2021   06:38 Diperbarui: 13 Januari 2021   06:52 1484
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bersama Menkes. Sumber:kapanlagi.com

Apa yang familiar dari seorang entertainer, Deddy Corbuzier dalam podcastnya? Yup, benar. "Close the Door!"

Maraknya pelaku entertainer yang mengunggah konten mereka di YouTube, sedikit banyak membuat masyarakat mesti pintar-pintar dalam memilah dan memilih tayangan yang disuguhkan. Hal ini cukup beralasan mengingat konten yang dibuat para YouTuber akhir-akhir ini terkesan 'asal jadi', asal tayang, tanpa mengindahkan dampak negatif yang ditimbulkan usai tayangan tersebut diunggah dan ditonton.

Sebut saja konten si X yang isinya hanya paner harta kekayaan yang dimiliki. Atau konten si A yang isinya membahas sesuatu yang tidak jelas. Mulai dari ngrasani mantan sampai urusan ranjang yang tidak sepantasnya diumbar di muka umum. 

Dan, masih banyak lagi konten-konten lain yang mubazir untuk dinikmati.

Bicara entertainer memang tidak jauh-jauh dari bahasan dunia hiburan. Meski demikian hiburan yang sehat adalah hiburan yang mengandung gizi tinggi. Hiburan yang tidak sekadar namun mampu memberikan tambahan wawasan sekaligus pencerahan. 

Saya salah satu pengguna jasa media YouTube. Meski tidak selalu alias disesuaikan dengan kebutuhan. Artinya saya bukan maniak yang menghabiskan waktu berjam-jam hanya untuk memanjakan mata menonton tayangan YouTube yang bejibun.

Selain itu saya termasuk type pemilih. Dan, salah satu konten YouTube yang menjadi pilihan saya adalah podcast milik Deddy Corbuzier. 

"One, two, three, close the door!"

Deddy Corbuzier dan Gebrakan Podcast Edukasinya

Siapa sih yang tidak mengenal sosok Deddy Corbuzier? Pria bertubuh atletis, gempal, dan pemilik tempat kebugaran ini memang seorang entertainer sejati yang mengawali debutnya di bidang magician atau pesulap.

Ketenaran Deddy tidak perlu diragukan lagi. Beragam prestasi pernah diraihnya, bermacam profesi pernah digelutinya. Mulai dari artis film, pemandu talk show, bintang iklan, dan pemain sinetron. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun