Mohon tunggu...
Ekky Erdiansyah
Ekky Erdiansyah Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Blogger

Sedikit bicara, banyak mengetik.

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Mengulik Perbandingan Visi dari Dua Pasang Capres-Cawapres Pilpres 2019

22 November 2018   05:41 Diperbarui: 22 November 2018   05:47 420
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ngomongin soal Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 memang gak ada habisnya. Saat ini, kedua pasangan capres dan cawapres pun lagi pada giat-giatnya terjun ke masyarakat guna menyampaikan visi-misi serta program kerjanya jika terpilih nanti sekaligus mendapatkan simpati lebih dari masyarakat buat menghadapi Pilpres 2019 yang kebetulan dilakukan serentak dengan Pemilihan Umum (Pemilu) Legislatif 2019 nanti.

Meskipun begitu, beberapa masyarakat masih ada saja yang nyinyirin salah satu capres dan cawapres, entah itu nyinyiran yang bersifat membela maupun nyinyiran yang bersifat sinis. Saya berharap, semoga saja orang yang nyinyir tersebut bisa berkurang bahkan tidak ada yang tersisa lagi, Amin.

Daripada kalian nyinyirin capres dan cawapres yang berlawanan sama kalian, mending kita ngulik aja perbandingan visi dari kedua pasangan capres dan cawapres peserta pemilihan presiden (Pilpres) 2019. Tanpa berlama-lama lagi, inilah ulasannya.

1. Pasangan Joko Widodo - K.H. Ma'ruf Amin

Sumber : palapadaily.com
Sumber : palapadaily.com

Pertama-tama tentunya datang dari pasangan capres dan cawapres nomor urut 1 yaitu sang petahana Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ma'ruf Amin. Adapun visi dari pasangan Jokowi-Ma'ruf ini ialah "Terwujudnya Indonesia maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian, berlandaskan gotong-royong"

Untuk melaksanakan visi tersebut, pasangan Jokowi-Ma'ruf ini punya beberapa program unggulan seperti menciptakan masyarakat Indonesia yang lebih berkualitas, lalu menggalakkan pembangunan yang merata, menegakkan hukum yang terpercaya, menciptakan sinergi pemerintahan yang lebih baik dan tentunya menciptakan rasa aman dan nyaman kepada seluruh masyarakat Indonesia di segala lapisan.

2. Pasangan Prabowo Subianto - Sandiaga Uno

Sumber : theinsiderstories.com
Sumber : theinsiderstories.com

Berikutnya langsung saja kita lihat visi dari pasangan nomor urut 2 yaitu Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno. Adapun visi dari pasangan ini ialah "Terwujudnya Bangsa dan Negara Republik Indonesia yang adil, makmur bermartabat, relijius, berdaulat di bidang politik, berdiri di atas kaki sendiri di bidang ekonomi, dan berkepribadian nasional yang kuat di bidang budaya serta menjamin kehidupan yang rukun antar warga negara tanpa memandang suku, agama, latar belakang sosial dan rasnya berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945"

Untuk mewujudkan visi tersebut, pasangan Prabowo-Sandi ini memiliki beberapa program unggulan seperti menciptakan perekonomian nasional yang adil dan makmur, lalu membangun SDM yang berkualitas dan punya daya saing tinggi, menciptakan hukum yang adil dan transparan, membangun kembali nilai-nilai luhur bangsa dan yang terakhir, menciptakan sistem pertahanan dan keamanan nasional yang kuat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun