Mohon tunggu...
Efa Butar butar
Efa Butar butar Mohon Tunggu... Penulis - Content Writer

Content Writer | https://www.anabutarbutar.com/

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Tips Mengontrol Rasa Takut Selama di Pesawat

26 Maret 2018   21:22 Diperbarui: 26 Maret 2018   21:22 878
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tetap patuh pada aturan meski sedang ketakutan | Foto: express.co.uk

Meski Takut Terbang, Aturan Dalam Pesawat Harus Tetap Dipatuhi

Ada yang aneh saat baru duduk di pesawat di Bandara Adi Sumarmo, Solo, usai kunjungan Akademi Kompasiana November 2017 lalu. Sesama Kompasianer memanggilnya Arum, kebetulan saat itu kami duduk bersebelahan. Tanpa ada aba-aba, usai meletakkan tas di bagasi kabin dan duduk di kursi, tangan saya dicengkeram cukup kuat, wajahnya sedikit pucat, belum lagi tangannya terasa dingin sekaligus berkeringat. Tak lama kemudian sambil sedikit tersenyum dia berbisik, pelan sekali "Milea, kamu cantik, tapi aku belum cinta. Engga tau nanti sore." Hehehhe. Engga ding. "Aku takut naik pesawat" ujarnya saat itu.

Seorang Arum yang diantara Kompasianer terkenal dengan sosok yang ceria, banyak tawa, rajin menabung, eh... ga lagi ding. Hehhe. Ternyata, di balik sosok seorang Arum yang menyenangkan itu terdapat sebuah rahasia yang harus dibongkarnya saat perjalanan Akademi demi mendapatkan ketenangan selama di perjalanan.

Tidak mudah untuk menyampaikan sesuatu yang menjadi kelemahan diri sendiri, bisa jadi kelemahan tersebut menjadi ajang bully, bisa jadi kelemahan itu dimanfaatkan oleh mereka yang mengetahui untuk bersikap "iseng" pada penderita. Ada banyak hal yang harus dijaga jika ingin memberitahukan kelemahan diri pada orang lain. Dan jika itu sudah terjadi, maka si penderita harus menerima konsekuensi apapun yang akan diterimanya dikemudian hari. Menjadi objek tulisan saat ini misalnya. Hhehehe.

Saya fobia pacet dan lintah meski saya putri dari seorang Petani. Setiap kali saya bertemu dengan kedua makhluk itu, saya yang biasanya berjalan perlahan di pematang sawah, entah bagaimana caranya tiba-tiba bisa serasa sedang lomba sprint 500m. Yang lebih parah adalah jika makhluk tersebut menempel di kaki. Saya rasa kecepatan berlari saya bisa 2x lipat dan biasanya saya lari ke arah Mamak dengan tujuan agar mamak segera menyingkirkannya dari kaki saya walau dengan tatapan antara kesal (mendengarkan saya teriak) dan geli (Ga tau kenapa. Itu sama sekali tidak lucu.) karena setiap kali sudah mengambilnya dari kaki, usai melotot, mamak pasti terbahak-bahak sembari menyodorkan pacet itu pada saya. 

Setelah itu, sampai dua hari ke depan saya memilih untuk tidak menginjakkan kaki di tempat di mana pacet itu dibuang oleh Mamak dan memilih memutar dari pematang sawah yang lain meski jaraknya lebih jauh. Itu bahayanya jika seseorang mengetahui kelemahan diri. Ditakut-takut, diisengi, ditertawakan. Dan rasanya sangat menyebalkan!

Tidak ada yang salah jika takut naik pesawat, tingkat keberanian seseorang berbeda-beda. Bisa jadi mereka yang takut naik pesawat penyayang binatang. Sebaliknya, bisa jadi yang berani terbang kemana-mana fobia pada segala hal yang terkait dengan binatang. Mau diisengin juga? Tidakkan?

Mereka yang takut naik pesawat tentu saja tidak menginginkan hal tersebut, siapa sih yang tidak ingin bepergian dari satu kota ke kota lain dalam waktu yang cukup cepat? Siapa juga yang mau macet-macetan di jalanan, terjebak dalam bus selama berjam-jam? Tidak ada.

Sekali lagi, tidak ada yang salah jika takut naik pesawat, yang menakutkan dari seorang penumpang yang takut naik pesawat adalah membuat onar dan tidak bisa diajak kerja sama untuk tenang selama penerbangan.

Lalu apa yang terjadi dengan Mba Arum selama perjalanan tersebut?

Meski saya sempat menertawakan dan kaget dengan pengakuan tersebut, saya cukup takjub dengan caranya menenangkan diri. Mba Arum cukup kooperatif sebagai penumpang yang takut naik pesawat sehingga sama sekali tidak menganggu penumpang di sebelahnya, termasuk saya. Dan mungkin, tips ini dapat pula dimanfaatkan oleh Anda di luar sana yang takut naik pesawat meski telah berkali-kali menaikinya.

Tips Mengontrol Rasa Takut Selama Di Pesawat

1.            Tidur

Tidur selama penerbangan dapat membantu menghilangkan rasa takut | Foto: seatsnoozer.com
Tidur selama penerbangan dapat membantu menghilangkan rasa takut | Foto: seatsnoozer.com
Tidur adalah senjata paling ampuh dalam perjalanan. Selain bisa menghilangkan bosan, penumpang juga memiliki kesempatan untuk beristirahat sejenak demi menghindari kantuk di tempat tujuan. Tidur dapat menjadi alternative bagi Anda yang ketakutan naik pesawat karena dengan tidur Anda dapat melupakan ketakutan Anda.

Saat di perjalanan, tidur juga menjadi pilihan Mba Arum untuk menghilangkan ketakutannya.

2.            Sibukkan diri dengan membaca atau menonton

Tontonlah acara komedi untuk menghilangkan rasa takut | Foto: cnbc.com
Tontonlah acara komedi untuk menghilangkan rasa takut | Foto: cnbc.com
 Di beberapa pesawat tersedia mini screen yang menempel di kursi penumpang. Dalam screen tersebut, ada banyak tampilan yang tersaji yang dapat dinikmati oleh penumpang seperti music dan film. Bagi Anda yang ketakutan selama di pesawat, Anda bisa mengalihkan ketakutan Anda dengan memilih film bernuansa komedi. Mba Arum juga kemarin melakukan hal yang sama lhoo. Tapi ingat, TV/mini screen hanya dapat dinyalakan sebelum take off,sesudah take off, dan sebelum landing.

Jika di pesawat ternyata tidak tersedia mini screen tersebut, Anda bisa menyibukkan diri dengan membaca majalah yang tersedi di kantong belakang kursi penumpang. Jika tidak focus membaca, Anda bisa kembali ke pilihan yang pertama

3.            Tarik nafas dan tenangkan diri sendiri

Tarik nafas dan tenangkan diri | Foto: wikihow.com
Tarik nafas dan tenangkan diri | Foto: wikihow.com
 Mengontrol diri adalah hal yang paling penting. Anda boleh takut, tapi jangan sampai ketakutan Anda membuat penumpang lain di sekitar Anda menjadi tidak aman dan tidak nyaman selama perjalanan. Oleh karena itu, jika perjalanan Anda tidak bersama teman alias sendirian, Anda dapat mengontrol diri dengan menarik nafas dalam-dalam lalu menghembuskannya perlahan sampai Anda benar-benar merasa tenang.

4.            Bepergian ramai-ramai

Terbanglah bersama dengan orang terdekat yang bisa Anda percaya | Foto: videoblocks.com
Terbanglah bersama dengan orang terdekat yang bisa Anda percaya | Foto: videoblocks.com
Kalau memang benar-benar takut, dalam artian yang sulit didefenisikan, sebaiknya terbanglah bersama dengan teman dekat. Pilihlah check in online agar Anda dapat mengatur tempat duduk berdekatan dengan teman Anda.

Untuk kasus Mba Arum, sebaiknya jangan asal beritahu pada orang yang tak dekat atau tak dikenal tentang kelemahan Anda, upayakan agar rahasia Anda menjadi rahasia Anda bersama dengan orang yang dapat Anda percaya.

5.            Dengarkan arahan dari Pramugari

Dengarkan Pramugari saat memperagakan cara menyelamatkan diri | Foto: travelingyuk.com
Dengarkan Pramugari saat memperagakan cara menyelamatkan diri | Foto: travelingyuk.com
 Takut boleh, pintar harus. Arahan dari Pramugari tentang metode penyelamatan diri saat pesawat sudah take off biasanya sering diabaikan oleh beberapa orang penumpang. Bisa jadi karena sudah bosan mendengarkan arahan yang sama setiap kali bepergian, karena kebanyakan penumpang pada tahap ini memilih untuk tidur.

Anda boleh saja ketakutan di dalam pesawat, jangankan Anda, orang yang berani saja akan ketakutan jika terjadi sesuatu yang tak diinginkan dalam pesawat. Oleh karena itu, meski bosan, meski sangat ngantuk, meski sangat ketakutan, dengarkanlah! Meski takut, Jika sesuatu terjadi, Anda harus bisa setidaknya menyelamatkan diri sendiri terlebih dahulu. Sudah takut di pesawat, tidak mendengarkan arahan pula.

Bagi yang tidak takut di pesawat, boleh jadi Anda sering mendengarkan arahan tersebut, namun mungkin Anda tidak benar-benar memperhatikan, dan mengetahui letak-letak alat keselamatan yang dimaksud. Oleh sebab itu, meski dalam kondisi ogah-ogahan, tetaplah berjaga-jaga dan perhatikan setiap kalimat yang disampaikan Pramugari.

Ini juga bisa menjadi salah satu cara agar Anda dapat menghadapi rasa panic jika memang berhadapan dengan apa yang dipraktikkan oleh para Pramugari.

6.           Take A Selfie

Dari pada sibuk ketakutan, lebih baik selfie saja! | Foto: huffingtonpost.com
Dari pada sibuk ketakutan, lebih baik selfie saja! | Foto: huffingtonpost.com
Disadari atau tidak, memotret diri sendiri bisa jadi cara yang ampuh untuk menenangkan diri. Daripada pusing mikirin ketakutan terus, coba saja untuk cari angle yang bagus dan potret diri Anda sendiri sampai benar-benar tenang. Selain untuk menenangkan diri, selfie di pesawat bisa menjadi dokumentasi perjalanan yang dapat kamu bagikan di sosial mediamu. Selain langkah-langkah di atas, tentu saja yang paling utama adalah berserah dan Berdoa pada Tuhan agar perjalanan lancar sampai tujuan.

Yuk terbang selamanya! Terbang Selamat, terbang Aman, terbang Nyaman!

Ps: Terima kasih untuk Mba Arum yang telah memberikan ijin pada saya untuk berbagi artikel ini. Artikel ini dimuat atas persetujuan Mba Arum.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun