Mohon tunggu...
M FIRDAUS
M FIRDAUS Mohon Tunggu... Konsultan - https://edukasiempatnol.com

CEO & Founder Edukasi 4.0

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Doso Agung: Sifat dan Buah Kepemimpinan

15 Juli 2019   09:28 Diperbarui: 15 Juli 2019   09:38 70
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Doso Agung Direktur Pelindo III (Dokpri)

Semenjak dilahirkan ke dunia, seorang pria langsung diberikan tanggung jawab untuk menjadi pemimpin. Baik memimpin dirinya sendiri, keluarga dan juga perusahaan. Kepemimpinan adalah proses mempengaruhi atau memberi contoh kepada pengikutnya dalam upaya mencapai tujuan organisasi. Sedangkan pengertian pemimpin adalah seseorang yang diberi kepercayaan sebagai ketua (kepala) dalam sistem di sebuah organisasi/ perusahaan.

Para pemimpin dapat mengatur diri sendiri (self-managing) guna memprioritaskan tujuan dan bertanggung jawab untuk mencapai tujuan tersebut. Sebagai pemimpin yang efektif, perlu memiliki kemampuan untuk mengatur waktu dan emosi serta mahir menyeimbangkan antara kehidupan pridbadi dan kehidupan profesionalitas.

Sebagai contoh nyata buah kepemimpinan dari Direktur BUMN ialah Direktur PT Pelindo III Doso Agung, pria kelahiran Yogyakarta ini berhasil meraih banyak prestasi sepanjang masa karirnya. Doso sebenarnya bukan orang yang memiliki ilmu kepemimpinan secara langsung, namun Doso memiliki banyak sifat kepemimpinan sejak mulai berkarir. Dengan menekankan kepada dirinya sendiri untuk fokus bekerja dan berprestasi.

Salah satu prestasi Pelindo III yang berhasil diraih dibawah kepemimpinan Doso Agung adalah memborong 12 penghargaan sekaligus dalam sektor pelayanan prima transportasi. Hal tersebut menunjukkan bahwa Doso Agung memiliki sifat kepemimpinan sosialibilitas yakni menunjukkan kecenderungan pemimpin untuk menjalin hubungan yang menyenangkan, bersahabat, ramah, sopan, bijaksana, dan diplomatis. Menunjukkan rasa sensitif terhadap kebutuhan orang lain dan perhatian atas kehidupan mereka.

Berikut 10 sifat kepemimpinan dalam berorganisasi yang bisa dijadikan contoh dan acuan:

1. Intelejensi yakni kemampuan bicara, menafsir, dan bernalar yang lebih kuat daripada para anggota yang dipimpin.
2. Kepercayaan diri yaitu keyakinan akan kompetensi dan keahlian yang dimiliki sehingga mampu menghadapi masalah.
3. Determinasi ialah hasrat untuk menyelesaikan pekerjaan yang meliputi ciri seperti berinisiatif, kegigihan, mempengaruhi, dan cenderung menyetir
4. Integritas adalah kualitas kejujuran dan dapat dipercaya oleh para anggota
5. Sosiabilitas merupakan kecenderungan pemimpin untuk menjalin hubungan yang menyenangkan, bersahabat, ramah, sopan, bijaksana, dan diplomatis. Menunjukkan rasa sensitif terhadap kebutuhan orang lain dan perhatian atas kehidupan mereka.
6. Kemampuan dalam kedudukannya sebagai pengawas (supervisory ability) atau pelaksana fungsi-fungsi dasar manajemen.
7. Kebutuhan akan prestasi dalam pekerjaan, mencakup pencarian tanggung jawab dan keinginan sukses.
8. Kecerdasan, mencakup kebijakan, pemikiran kreatif, dan daya pikir.
9. Ketegasan, atau kemampuan untuk membuat keputusan-keputusan dan memecahkan masalah-masalah dengan cakap dan tepat.
10. Inisiatif, atau kemampuan untuk bertindak tidak tergantung, mengembangkan serangkaian kegiatan dan menentukan cara-cara baru atau inovasi.

Selain 10 sifat kepemimpinan diatas, ada beberapa sifat-sifat yang harus dihindari oleh seorang pemimpin antara lain:

1. Tidak Mampu Mengatur Pekerjaan yang Detail
2. Tidak Memiliki Hati yang Lapang dan Rendah Hati
3. Tidak Mengakui Kelebihan Orang Lain
4. Memaksakan Kehendak & Tidak Mau Menerima Saran
5. Perfeksionis
6. Membajak Ide Orang Lain
7. Mencari Kambing Hitam

Bagaimanakah tipe kepemimpinan Anda? Tuliskan komentar Anda pada kolom yang tersedia di bawah ini dan bagikan juga artikel ini kepada rekan-rekan dan kenalan Anda. Terima kasih!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun