Mohon tunggu...
KKN Reg 79 Kel 28
KKN Reg 79 Kel 28 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

KKN Reguler 79 Kelompok 28 UIN WALISONGO SEMARANG Desa Kedungringin 2, Kec. Suruh, Kab. Semarang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Tanamkan Jiwa Kewirausahaan di Era Disruptif, Mahasiswa KKN Reguler 79 Posko 28 Gelar Seminar Kewirausahaan

7 November 2022   09:30 Diperbarui: 7 November 2022   09:51 243
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Seminar Kewirausahaan yang diadakan oleh Mahasiswa KKN Reguler UIN Waliongo Semarang Kelompok 28 sukses digelar di Balai Desa Kedungringin, Kecamatan Suruh, Kabupaten Semarang, pada hari Jum'at, (28/10/2022). Kegiatan tersebut dimulai pukul 15.30 WIB -- 17.00 WIB. Kegiatan diawali dengan registrasi peserta seminar kewirausahaan, pembukaan acara, pemaparan materi, sesi tanya jawab, dan diakhiri dengan pembagian doorprize.

Seminar kewirausahaan tersebut mengangkat tema "Menumbuhkan Jiwa Kewirausahaan di Era Disruptif". Tema tersebut dipilih dikarenakan perkembagan teknologi yang semakin pesat sangat berdampak bagi kehidupan manusia termasuk dalam factor ekonomi. Perusahaan dituntut untuk dapat terus berinovasi dan mengikuti perkembangan zaman jika tidak ingin mengalami kebangkrutan. Seminar kewirauahaan ini dianggp sesuai dengan kondisi masyarakat.

"Tujuan diadakannya seminar tersebut adalah untuk memberikan pengetahuan bagi siapapun yang belum memiliki jiwa wirausaha maupun yang sudah memilikinya", jelas Burhanuddin selaku Ketua Panitia Seminar Kewirausahaan.

Target dari acara tersebut adalah masyarakat Desa Kedungringin yang memiliki Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan para pemuda Desa Kedungringin yang ingin berwirausaha.  

"Kegiatan-kegiatan seperti ini semoga bisa diikuti dengan baik oleh warga agar usaha-usaha yang dimiliki bisa maju dan berkembang lebih pesat serta yang belum memiliki usaha diharapkan dapat segera mempunyai usaha", ujar Pak Nur Habibi selaku Kepala Desa Kedungringin. 

Gambar 2 Penyampaian Materi oleh Servano N.E. (dokpri)
Gambar 2 Penyampaian Materi oleh Servano N.E. (dokpri)

Narasumber dalam seminar tersebut adalah Servano Nyssa Elsandy yang merupakan mahasiwa UIN Wlisongo Semarang Fakulta Ekonomi dan Bisnis Islam Program Studi Manajemen.

Ia mengatakan, seminar kewirausahaan yang diadakan oleh teman-teman KKN Reguler 79 Posko 28 mendapat antusias masyarakat Desa Kedungringin.

"Peserta yang hadir rata-rata memang pelaku usaha yang ingin mengembangkan usahanya dan benar-benar ingin mengetahui ilmu yang diberikan pada saat seminar kewirausahaan. Ada juga peserta yang belum mempunyai usaha ingin menumbuhkan jiwa kewirausahaannya", imbuhnya.

Servano Nyssa Elsandy selaku narasumber memaparkan beberapa materi diantaranya yaitu pengertian kewirausahaan, cara menumbuhkan jiwa kewirausahaan, manfaat kewirusahaan, tips menumbuhkan jiwa entrepreneurhip, pengertian era disruptif, awal kemunculan era disruptif, dll.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun