Mohon tunggu...
Dwi Klarasari
Dwi Klarasari Mohon Tunggu... Administrasi - Write from the heart, edit from the head ~ Stuart Aken

IG: @dwiklara_project | twitter: @dwiklarasari

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Mengintip Keseruan IIBF Virtual 2020

28 September 2020   15:24 Diperbarui: 28 September 2020   15:29 220
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: indonesia-bookfair.com

Indonesia International Book Fair (IIBF) tahun 2020 ini membuat sejarah baru. Ya, demi mengantisipasi penularan virus Covid-19 Ikatan Penerbit Indonesia (Ikapi) menggelar pameran buku tahunan ini secara virtual. Pameran buku berskala internasional ini yang ke-40 ini digelar selama 10 hari, mulai 28 September sampai 7 Oktober 2020.

Pandemi Covid-19 benar-benar telah mengubah banyak hal dalam kehidupan kita.

IIBF yang  menjadi ajang berburu buku sekaligus menimba ilmu ini biasanya menghadirkan kerumunan massa di gedung Jakarta Convention Center (JCC). Namun, kerumunan orang yang biasanya memenuhi JCC tahun ini akan diganti menjadi kerumunan mata (eh, benar gak ya?) di dunia maya.

Menurut Rosidawati Rozalina, meskipun diadakan secara virtual gelaran tahunan ini tetap akan "ramai" seperti halnya jika digelar secara fisik. Demikian nada optimis Ketua Ikapi tersebut yang dirilis dari laman IIBF.

Sebenarnya, saya dan sejumlah sahabat yang biasanya menjadikan gelaran ini sebagai ajang reuni merasa kurang "nendang" jika IIBF digelar secara virtual. Mungkin karena kami jadi tidak bisa seseruan bersama. 

Namun, kekecewaan itu hanya berlangsung sesaat. Apalagi mengingat bahwa seluruh bangsa Indonesia tanpa kecuali harus bahu-membahu menolak rindu demi mengatasi pandemi Covid-19 ini.

Tak urung saya pun segera mencari informasi tentang pameran tersebut di laman IIBF. Silakan teman-teman juga bisa menemukannya lewat tautan IIFB Virtual 2020. Pameran buku virtual ini sudah ibuka pukul 10.00 WIB hari ini, Senin 28 September 2020. Kebetulan saya sempat melihat live streaming lewat youtube.

IIBF Virtual 2020 digelar lewat tiga laman, yaitu laman IIBF, media sosial dan marketplace. Para pengunjung pameran virtual dapat mengakses berbagai informasi terkait IIBF Virtual 2020. Di antaranya informasi perbukuan, mata acara, dan inventori buku. 

Satu lagi yang tak kalah penting, laman ini akan menghubungkan para pengunjung dengan marketplace untuk bertransaksi. Dalam pameran virtual pertama ini panitia IIBF menggandeng Shopee sebagai official marketplace.

Sumber: shopee.co.id
Sumber: shopee.co.id

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun