Mohon tunggu...
Dwi Aprilytanti Handayani
Dwi Aprilytanti Handayani Mohon Tunggu... Administrasi - Kompasianer Jawa Timur

Alumni Danone Digital Academy 2021. Ibu rumah tangga anak 2, penulis konten freelance, blogger, merintis usaha kecil-kecilan, hobi menulis dan membaca Bisa dihubungi untuk kerjasama di bidang kepenulisan di dwi.aprily@yahoo.co.id atau dwi.aprily@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Financial

Jaringan Prima Pahlawan Saya

24 Juli 2019   20:50 Diperbarui: 24 Juli 2019   21:23 30
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokpri, Untung ada Jaringan Prima

Siang itu saya kebingungan. Suami sedang sakit, anak sulung saya menelepon agar mengirimkan sejumlah uang untuk biaya transportasi libur semester pondok pesantrennya. Sebenarnya ia sudah beberapa kali menelepon sebelumnya. 

Namun kondisi suami tidak memungkinkan untuk keluar rumah. Payahnya saya tidak bisa mengendarai motor  sehingga tidak mungkin mengirim wesel di kantor pos atau titip melalui transfer ATM ke wali santri kenalan kami yang sedang berkunjung ke pondok  dan kebetulan memiliki rekening bank sama.  Pondok tempat anak saya menuntut ilmu memang di daerah pelosok Pulau Jawa. Tetapi di area sekitar pondok ada penduduk yang memiliki usaha PPOB dan menerima pengambilan uang melalui EDC sehingga yang membutuhkan jasa mengambil uang dari bank apa saja bisa memanfaatkan jasa mesin EDC berlogo jaringan Prima tersebut.

"Ma, harus hari ini kirim uangnya, titipkan ustadz karena sudah tidak ada waktu lagi, ini ustadz mau bicara" Dengan sopan sang ustadz memberikan alasan agar uang transportasi dikirimkan sesegera mungkin sebab waktu sudah sangat mendesak. Beliau juga memberikan nomor rekening untuk pengiriman sejumlah sesuai edaran yang telah saya terima sebelumnya.

Sejenak saya seperti kehilangan akal. Antara memikirkan kondisi suami dan harus segera mengirimkan sejumlah uang cash melalui ATM terdekat. Masalahnya rekening bank yang saya miliki berbeda dengan rekening ustadz. Saya tinggal di pinggiran kota, ATM terdekat bisa ditempuh dengan sepeda kayuh, tetapi bukan ATM bank saya. Saat itu belum ada ojek online dan tidak ada transportasi umum untuk menuju ATM di tengah kota.

Dalam kondisi bingung, saya curhat ke suami yang harusnya tidak diganggu karena sakitnya. Suami mengingatkan dengan suara lemah "Nggak harus ATM bank yang sama kok Ma, asal ada logo Prima insyaAllah bisa pakai ATM kita"

Ya ampun, karena panik saya sampai lupa jika di seluruh mesin ATM berlogo Prima kita bisa cek saldo, transaksi tarik tunai, dan transfer dana antar bank. 

Saya bersyukur akhirnya berhasil mengirimkan uang yang sangat dibutuhkan ananda saat itu juga. Tidak perlu keluar biaya untuk naik ojek sebab ATM terdekat bisa ditempuh dengan sepeda.  Tak pernah menyangka sebelumnya bahwa jaringan Prima telah menjadi pahlawan. Padahal sebelumnya jika akan melakukan transaksi tarik tunai atau melakukan pembayaran selalu pilih ATM bank yang sama dengan alasan  "hemat biaya" Hingga saya tersadar dengan pengalaman saat itu. Betapa uang sekian ribu rupiah sebagai biaya atas pemakaian jasa jaringan Prima tidak berarti sebab manfaatnya lebih besar lagi.

Untuk kesekian kali tak dinyana saya mendapat kemudahan rezeki berkat jaringan Prima. Kali ini saya bekerja freelance sebagai CSO di bidang usaha jasa milik seorang teman yang menawarkan kursus online dan buku produksi penerbitan. Tugas saya adalah mempromosikan produk dan jasa tersebut melalui media sosial, berinteraksi dengan calon konsumen hingga memberikan informasi terkait informasi kursus serta biaya pembayaran dan menyampaikan bukti transfer ke pusat. 

Dokpri, Tugas CSO adalah promo
Dokpri, Tugas CSO adalah promo
Sebenarnya rekan saya tersebut sudah memberikan pilihan bagi para peminat kursus online dan pembeli buku untuk transfer di empat rekening bank miliknya. Namun tidak semua calon konsumen yang berminat memakai produk dan jasanya menggunakan bank yang sama. 

Akhirnya jaringan Prima menjadi pahlawan untuk kesekian kali. Transfer biaya pendaftaran kursus online bisa dilakukan real time saat itu juga melalui mobile banking. Saya pun bisa melakukan tugas sebagai CSO dengan baik.

Dokpri, bukti transfer konsumen melalui mobile banking jaringan Prima
Dokpri, bukti transfer konsumen melalui mobile banking jaringan Prima
Sekilas Tentang Jaringan Prima

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun