Mohon tunggu...
Dwi Rahmadj Setya Budi
Dwi Rahmadj Setya Budi Mohon Tunggu... Penulis - Penulis buku Suara Rakyat, Suara Tuhan; Mengapa Gerakan Protes Sosial Sedunia Marak?

Jangan risih jika berbeda, tapi waspadalah jika semua terlihat sama.

Selanjutnya

Tutup

Politik

Anies Diserang Buzzer, Ganjar "Patah Kaki"

4 Oktober 2022   01:38 Diperbarui: 4 Oktober 2022   01:46 490
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: pinterpolitik.com

Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo didapuk mencadi capres pada hari yang sama. Anies dideklarasikan NasDem, sementara Ganjar dideklarasikan oleh PSI. Akan tetapi, meskipun dideklarasikan di hari yang sama, dua tokoh yang kerap diasosiakan netizen sebagai kutub yang berlawanan ini mendapat sentimen yang berbeda.

Pencapresan Anies oleh NasDem dianggap netizen platform "burung biru"; meskipun lebih banyak akun-akun anonim, sebagai langkah yang terburu-buru. Pencapresan Anies "dituding" tidak peka atas situasi duka yang dialami pecinta sepak bola tanah air. Entah kenapa, narasi seragam ini dialamatkan ke Anies.

Tapi ketika PSI mengumumkan nama Gubernur Jawa Tengah ini sebagai calon yang mereka usung di 2024, yang muncul malah puja-puji dari akun anonim.

Apakah media sosial begitu ramah pada Ganjar? Atau, media sosial merupakan play ground buzzer untuk menenggelamkan Anies lewat narasi-narasi kebencian?

PSI "Matikan" Langkah Ganjar?

Dengan modal 1,8 persen di Pemilu 2019, PSI memutuskan paket capres-cawapres untuk Pemilu 2024 mendatang. Lewat Zoom, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Grace Natalie, menyatakan mengusung pasangan Ganjar Pranowo-Yenny Wahid sebagai capres dan cawapres.

Langkah "terburu-buru" PSI usai NasDem mengumumkan Anies sebagai capres tentu membawa implikasi tersendiri bagi Ganjar ke depan. Situasi ini bisa membuat hubungan PSI-PDIP kembali memanas, seperti halnya PDIP yang gregetan pada 2017, lantaran PSI kerap mepet Jokowi. Kala itu, Ketua DPP PDIP, Hendrawan Supratikno menyebut PSI sebagai partai anak muda yang belum teruji.

Jikalah tujuan PSI mendeklrasikan Ganjar sebagai capres agar PDIP juga mengikuti skema yang sama, tentu ini sebuah pandangan yang salah. Sama-sama kita ketahui, PDIP sebagai partai yang lama melintang di kancah politik tanah air tentu memiliki standar integritas sendiri, tidak tunduk begitu saja pada intervensi dari luar. Apalagi yang mencoba "mengintervensinya" partai baru dan partai yang tidak punya suara di parlemen. Mustahil.

Sederhanya gini, masa anak kecil ngatur-ngatur orang dewasa. Lagi pula, jika PDIP terpaksa mengusung Ganjar, tentu PDIP kehilangan elektoralnya di Pemilu 2024, karena PSI sudah terlanjur menjadi partai yang pertama mengusung Ganjar Pranowo sebagai capres. Sudahlah kadernya dibajak, elektoralnya pun berpotensi digerus.

Atau, seandainya pencapresan Ganjar dijadikan strategi jualan ke partai-partai koalisi yang belum punya paslon (di luar PDIP), tentu dengan paket Yenny Wahid sebagai cawapres menjadi sebuah penawaran yang sulit diterima.

Misalnya, ditawarkan ke koalisi Gerindra-PKB. Paket Ganjar-Yenny tentunya sedikit menyinggung ego pimpinan dua partai tersebut. Ya sama tahulah, di kubu Gerindra, suara dan dorongan internal untuk Prabowo kembali maju sebagai capres 2024 masih begitu tinggi. Sedangkan dengan PKB, kita sama tahu, perang dingin keluarga Abdurahman Wahid dan Cak Imin pasca konflik internal PKB 2008.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun