Mohon tunggu...
Driya Firanggani
Driya Firanggani Mohon Tunggu... Wiraswasta - Universitas Airlangga

Halo! Perkenalkan saya Driya Firanggani Suwandi yang saat ini sedang menempuh pendidikan di Universitas Airlangga, saya mempunyai hobi membaca buku sehingga secara tidak langsung saya mempunyai hobi menulis juga.

Selanjutnya

Tutup

Cryptocurrency

Alasan Cryptocurrency Menjadi Salah Satu Investasi Populer Masa Kini

14 Juni 2022   18:53 Diperbarui: 14 Juni 2022   19:11 140
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saat ini hampir semua orang mengenali Cryptocurrency sebagai Investasi masa kini, banyak orang yang membicarakan bahwa dengan investasi melalui Cryptocurrency bisa mendapatkan banyak uang dalam waktu singkat. Dengan hal itu orang-orang mencoba investasi melalui Cryptocurrency. Bitcoin merupakan salah satu investasi yang ada di Cryptocurrency, sejak pertama kali dirilis harga bitcoin mengalami kenaikan yang cukup pesat. Namun, volatilitasnya juga tinggi, yaitu tiba-tiba mengalami kenaikan atau penurunan nilai secara drastis dan dalam waktu cepat.

Hal itu menjadikan Cryptocurrency sebagai investasi high risk, bisa mendapatkan keuntungan yang sangat besar, tetapi potensi kerugiannya juga cukup besar. Karena volatilitasnya yang cukup tinggi beberapa orang sering melupakan cara mengurangi resiko kerugian sehingga banyak dari mereka mengalami kerugian yang cukup besar, mereka hanya memikirkan keuntungan yang tinggi tanpa memikirkan resiko kerugiannya.

Di Indonesia investasi saham dan Cryptocurrency itu sendiri di awasi oleh Badan Pengawasan Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Kementrian Perdagangan. Meskipun saham dan Cryptocurrency adalah beberapa investasi yang ada di Indonesia, keduanya memiliki perbedaan yakni perdagangan saham di bursa ini hanya terjadi pada pukul 09.00 WIB -- 16.00 WIB di hari Senin -- Jumat. Sedangkan untuk Cryptocurrency itu sendiri tidak memiliki jam perdagangan yaitu 24 jam dalam 7 hari.

Dibanding dengan Cryptocurrency, saham bisa dibilang lebih stabil dan rendah risiko. Meskipun saham lebih stabil dan rendah resiko, tetap saja Cryptocurrency memiliki peminat yang sangat tinggi dalam berinvestasi. Alasannya karena di Cryptocurrency keuntungan didapatkan tergolong sangat besar. Adapun alasan mengapa Cryptocurrency itu sendiri menjadi investasi yang populer saat ini yaitu, mata uang yang dapat digunakan secara global, transaksi yang dilakukan Cryptocurrency tidak menggunakan pihak ketiga atau tanpa perantara, tidak dikontrol oleh pemerintah ataupun bisnis tertentu, dan yang terakhir transaksi tidak mengungkap identitas penggunanya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Cryptocurrency Selengkapnya
Lihat Cryptocurrency Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun