Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Efek dari Napoli yang Kokoh di Puncak Klasemen Liga Italia

7 Februari 2023   07:04 Diperbarui: 10 Februari 2023   04:34 418
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Napoli kokoh di puncak klasemen sementara Serie A Liga Italia. Foto: AFP/Alberto Pizzoli via Kompas.com

Pada pekan ke-21 kompetesi Serie A Liga Italia, Napoli secara tak langsung mendapat berkah dari duel bertajuk derby della madonnina, Inter Milan kontra AC Milan. Inter menang 1-0 sekaligus menggeser Milan dari posisi kedua klasemen dan seolah menutup peluang bagi Milan mempertahankan Scudetto pada musim ini. 

Hasil itu serentak memantapkan posisi Napoli di puncak klasemen. Tak tanggung-tanggung, gap antara Napoli dengan Inter yang berada posisi kedua terpaut 16 poin. Cukup jauh. 

Situasi makin rumit untuk duo Milan mengejar Napoli. Dari sisi performa, Napoli memiliki konsistensi yang sangat mengagumkan pada musim ini. Dari 21 laga, meraih 18 kemenangan, 2 kali seri, dan hanya sekali kalah. 

Sejak kalah dari Inter selepas piala dunia 2022, tim asuhan Luciano Spalletti ini kembali berada di jalur konsistensi. Artinya, Napoli tak terpengaruh oleh efek jedah sebulan karena piala dunia. Para pemain tetap mempertahankan performa terbaik baik sebelum atau pun sesudah piala dunia 2022.

Tak ayal, Napoli makin kuat diprediksi  meraih scudetto pada musim ini. Terlebih lagi, saingan terdekat, duo Milan tak begitu konsisten untuk mempertahankan kemenangan. 

Kalau Inter bertahan di tiga besar, Milan malah terlempar jauh ke posisi keenem klasemen sementara. Hal ini disebabkan oleh hasil buruk Milan pada beberapa laga terakhir. Dari lima laga terakhir, Milan hanya meraih 2 poin dan bahkan mengalami kekalahan berturut-turut di tiga laga terakhir di Serie A Liga Italia.

Untuk itu, Napoli terlihat sulit untuk di diturunkan dari pemuncak klasemen lantaran para pesaingnya tampil tak konsisten. Efeknya pun bermacam-macam, baik untuk Liga Italia maupun untuk Napoli. 

Keseruan Liga Italia Hilang?

Secara tak langsung, gegera performa Napoli pada musim, persaingan di puncak klasemen seolah berhenti setelah setengah musim ini berjalan. Gap poin antara Napoli dan pesaing terdekat begitu lebar. Tim berjuluk Gli Azzuri (si biru) ini sangat sulit terkejar. 

Makanya, keseruan untuk bersaing berada di puncak pun seolah lenyap. Padahal, pada musim lalu, wajah persaingan di puncak klasemen menjadi salah satu iklim yang nampak di Serie A Liga Italia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun