Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kesempatan Terakhir Thomas Tuchel dan Peluang Emas Pep Guardiola

15 Januari 2022   11:06 Diperbarui: 15 Januari 2022   11:08 375
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Thomas Tuchel (kiri) pelatih Chelsea dan Pep Guardiola (kanan) pelatih Man City. Foto: AFP/Shaun Botterill via Kompas.com

 

Pekan ini, Liga Inggris akan menyajikan laga besar antara Manchester City kontra Chelsea. Kedua tim berada di tiga besar, di mana Man City berposisi sebagai pemuncak klasemen sementara Liga Inggris, dan dibuntuti oleh Chelsea.

Pertemuan ini akan menjadi pertemuan ke-4 Thomas Tuchel kontra Guardiola semenjak Tuchel menjabat sebagai pelatih Chelsea. Keduanya sempat bersua saat Tuchel masih melatih klub Mainz dan Guardiola sebagai pelatih Bayern Munchen di Bundesliga Jerman.

Dari catatan 4 pertemuan terakhir kedua pelatih Liga Inggris ini, Tuchel masih unggul atas Guardiola. Tiga kali menang dan sekali kalah.

Menariknya, Tuchel berhasil mengalahkan Guardiola pada musim lalu dan mengagalkan upaya Man City meraih 4 gelar di satu musim. Tiga kemenangan Chelsea pada musim lalu sangat melukai Man City, yang nota bene sementara tampil tak terkalahkan.

Gegara Tuchel yang baru dikontrak pada bulan Januari menggantikan Frank Lampard yang dipecat klub, Tuchel mengandaskan Man City di semifinal Piala FA dan final Liga Champions. Ambisi Guardiola meraih 4 gelar amblas dalam waktu 6 bulan di tangan Tuchel.

Keberhasilan ini pun seolah membangun sosok Tuchel sebagai momok yang menakutkan Man City. Tak ayal, saat berkunjung ke Stamford Bridge di awal Liga Inggris pada musim ini, Man City sempat diragukan.

Keraguan ini pupus ketika performa Man City begitu superior atas Chelsea di Stamford Bridge.Terlihat, Pep Guardiola belajar dari 3 kekalahan yang telah berlalu.

Kali itu, Pep mengunci setiap pergerakan pemain Chelsea dengan meningkatkan dominasi di permainan. Kemenangan 1-0 sudah cukup mengunci 3 poin dan sekaligus menghapus momok Tuchel bagi Man City.

Kekalahan itu seolah merontokan moral Chelsea. Yang awalnya disebut sebagai favorit kuat musim ini malah mendapat tantangan serius dari juara bertahan, Man City.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun