Mohon tunggu...
Dongeng Kopi
Dongeng Kopi Mohon Tunggu... Pramusaji - Berbiji baik, tumbuh baik!

Kedai Kopi yang terintegrasi dengan Taman Baca Alimin, serta Rumah Sangrai yang menghasilkan aneka kopi biji dan bubuk. Ruang paling pas untuk buku, kopi dan komunitas. Hadir di Umbulmartani, berada di kaki Merapi, dan Sasana Krida Dongeng Kopi Roastery di Tirtomartani, 700 meter dari Candi Kedulan, 5 Kilometer dari Candi Prambanan. Keduanya ada di Sleman Jogjakarta

Selanjutnya

Tutup

Trip

Bon Bon Con Hielo Kopi Andalan dari Negri Penjelajah

2 Januari 2021   12:13 Diperbarui: 2 Januari 2021   13:20 1130
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sebermulanya adalah kopi. Tagline Dongeng Kopi tertangkap gambar depan meja bar.

Penjelajahan samudera, menempatkan Spanyol sebagai aktor penting dengan semboyan Gold, Glory, Gospel untuk membuktikan teori bumi itu bulat. Peran Spanyol bagi Indonesia selain berdagang komoditas rempah-rempah rupanya berkontribusi atas penyebaran liberika sebagai alternatif tanaman kopi perkebunan Hindia Belanda yang dijangkiti karat daun pada akhir abad 19 atas keberhasilan dikembangkan di Filipina.

Kopi yang dikenal dengan aromanya yang khas, ukuran bijinya dua kali liat dari robusta dan arabika. Cukup besar. Untuk ketinggian pohon, Liberika adalah juara dibanding jenis kopi lain. Ia bisa tumbuh menjulang hingga 9 meter. Meski ia lebih diantara tiga jenis lain, sayangnya tidak sebagus yang lain untuk nilai keekonomiannya. Liberika adalah jenis kopi paling sedikit susutnya bila sudah kering siap panggang. Susutnya sampai 90 persen dari berat basah.


Selain mengenalkan liberika di Indonesia, Spanyol di jagad perkopian juga mewariskan beberapa teknik racik kopi yang disukai pecinta kopi. Salah satunya con hielo untuk espresso yang dikawinkan dengan es batu, serta bombon con hielo untuk tambahan kondensat kental manis.
Di @dongengkopi kami melabeli bonbon con hielo. Sesuai dengan terjemahan bahasa Indonesia yang berarti gula-gula, permen kembang gula.
Bagi kami, Bonbon con hielo adalah kopi legit manis gula gula bagi pecinta kopi dengan jejak rasa yang manis. Bagi warga kita sungguh sangat disuka. Pahit, manis berpadu kental legit. Warga @kerepdolan sebutan untuk pelanggan veteran dari Dongeng Kopi.

Urusan mesin kopi besutan Spanyol juga sedang naik pamor digunakan oleh beberapa kedai kopi di indonesia. Melalui merk Iberital, banyak warung kopi menggunakan merk ini lantaran harganya yang relatif terjangkau bila dibandingkan dengan merk-merk lain utamanya bikinan dari negri pizza yang sudah keburu kondang sebagai negri pencipta mesin kopi terbaik.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun