Mohon tunggu...
Dewi kusnita
Dewi kusnita Mohon Tunggu... Guru - Guru motivasi

Literasi

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Teruslah Menebar Kebaikan

27 Oktober 2021   16:57 Diperbarui: 27 Oktober 2021   17:04 441
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Entrepreneur. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcomp

"Teruslah menebar kebaikan"

Rasulullah SAW bersabda,
"Tidak akan bergeser kedua kaki anak Adam di hari kiamat dari sisi RabbNya, hingga dia ditanya tentang lima perkara (yaitu): tentang umurnya untuk apa ia habiskan, tentang masa mudanya untuk apa ia gunakan, tentang hartanya dari mana ia dapatkan, dan dalam hal apa (hartanya tersebut) ia belanjakan serta apa saja yang telah ia amalkan dari ilmu yang dimilikinya."

  (HR. at-Tirmidzi)

Sebab itulah mengapa kita jangan pernah merasa bosan untuk berbuat baik.  Sekecil apapun kebaikan yang kita lakukan pasti akan Allah balas dengan sempurna.

Melakukan kebaikan itu ibarat menanam bibit pohon yang dapat berbuah, butuh yang namanya kesabaran untuk menjadikannya tetap tumbuh dan pada akhirnya berbuah. Lalu ketika berbuah, maka kita sendiri yang akan menikmatinya dengan penuh rasa bangga dan bahagia.

"Lelah saat berbuat kebaikan itu manusiawi" 

Siapapun terkadang Merasakan nya. Begitu melelahkan apalagi bila kebaikan kita disikapi dengan negatif, bahkan ditentang. Bahkan ada yang menangis karena lelah yang amat sangat seakan tidak kuat dengan tantangan dan ujian yang dihadapi.

"Kebaikan memang terkadang membuat lelah sementara perbuatan buruk terkadang menyenangkan."

 Tetaplah pilih yang membuat lelah karena dampaknya kekal dan berdampak panjang.

Ini motivasinya 

"Jikalau kita letih karena kebaikan, maka sesungguhnya keletihan itu akan hilang dan kebaikan akan kekal. Namun jikalau kita bersenang-senang dengan dosa, maka sesungguhnya kesenangan itu akan hilang dan dosa itu akan kekal."

(Umar bin Khattab)

Teruslah menebar kebaikan, dimana pun dan kapan pun. Dan Anda akan merasakan manfaatnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun