Mohon tunggu...
Djulianto Susantio
Djulianto Susantio Mohon Tunggu... Freelancer - Arkeolog mandiri, senang menulis arkeologi, museum, sejarah, astrologi, palmistri, olahraga, numismatik, dan filateli.

Arkeotainmen, museotainmen, astrotainmen, dan sportainmen. Memiliki blog pribadi https://hurahura.wordpress.com (tentang arkeologi) dan https://museumku.wordpress.com (tentang museum)

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Menjelang Proklamasi, Rumah Djiaw Kie Siong di Rengasdengklok Ramai Pengunjung

12 Agustus 2018   21:38 Diperbarui: 13 Agustus 2018   20:38 1791
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rumah asli Djiaw Kie Siong di tepi Sungai Citarum (Dokumentasi pribadi)

Seperti biasanya menjelang 17 Agustus, Museum Perumusan Naskah Proklamasi mengadakan kegiatan napak tilas Rengasdengklok. Kali ini kegiatan tersebut diselenggarakan pada Minggu, 12 Agustus 2018 dengan menggandeng Komunitas Jelajah Budaya (KJB).

Kegiatan napak tilas dimulai di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, dengan acara pertama pembekalan oleh Ketua KJB Kartum Setiawan dan narasumber Rushdy Hoesein. Sekitar 100 orang, termasuk panitia, ikut dalam kegiatan itu. Dua bis yang sudah menunggu sejak pukul 06.00, segera berangkat ke Rengasdengklok pada pukul 08.30.

Rumah Djiaw Kie Siong di lokasi baru (Dokumentasi pribadi)
Rumah Djiaw Kie Siong di lokasi baru (Dokumentasi pribadi)
Rumah bersejarah

Berbicara proklamasi dan Rengasdengklok, orang selalu menghubungkannya dengan rumah bersejarah. Rumah itu milik seorang petani Tionghoa bernama Djiaw Kie Siong.

Buku-buku sejarah mengisahkan pada pagi hari 16 Agustus 1945, beberapa pemuda seperti Soekarni, Singgih, dan Jusuf Kunto menjemput Bung Karno dan Bung Hatta untuk membicarakan proklamasi bangsa Indonesia. Proklamasi perlu segera dikumandangkan karena pada 15 Agustus 1945, tentara Jepang sudah menyerah kepada pasukan Sekutu.

Rencana awal, mereka akan ditempatkan di markas PETA (Pembela Tanah Air) dekat situ. Namun karena tidak mencolok, jauh, dan tertutup rimbunan pohon, maka rumah Djiaw Kie Siong menjadi pilihan.

'Bung Karno dan Bung Hatta berkumpul di depan, sementara yang lain berkumpul di belakang," kata Ibu Japto, cucu Djiaw Kie Siong. Ruang depan memang ruang tamu. Sementara ruang belakang biasa tempat keluarga berkumpul.

Ruang depan rumah Djiaw masih tampak asli. Lantainya menggunakan semacam bata merah berbentuk bujur sangkar. Langit-langit memakai bilik atau gedek. Pintu dan jendela terasa berasal dari zaman dulu. Hanya kabel listrik telah mengalami perbaikan.

Semula rumah Djiaw berada di pinggir Sungai Citarum. Namun karena sering kena abrasi, rumah tersebut dipindahkan ke lokasi baru sekitar 150 meter dari lokasi lama. Menurut Ibu Japto, pemindahan dilakukan pada 1958.

Djiaw sendiri selain petani, juga pedagang. Ia memiliki sawah sekitar dua hektar. Djiaw bertani sejak 1930. Djiaw juga suka bekerja serabutan, antara lain membuat peti mati.

Djiaw yang lahir pada 1880, meninggal pada 1964. Foto Djiaw gampang dikenal karena terpampang di ruang depan di atas altar sembahyang.

Ibu Japto sedang memberi penjelasan (Dokumentasi pribadi)
Ibu Japto sedang memberi penjelasan (Dokumentasi pribadi)
Perhatian

Sebagai saksi sejarah, rumah sederhana itu tentu harus menjadi perhatian pemerintah. Menurut Ibu Japto, halaman depan pernah diperbaiki oleh BP7 Serang (mungkin maksudnya BPCB Serang, pen.). Jadi lantai kotak-kotak pada halaman depan disamakan dengan ruang tamu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun