Mohon tunggu...
Dinas Sosial DKI Jakarta
Dinas Sosial DKI Jakarta Mohon Tunggu... Jurnalis - Dinas Sosial DKI Jakarta

Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta adalah salah satu SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang bertanggungjawab langsung kepada Gubernur DKI Jakarta. Ruang lingkup kinerja dinsos adalah penanganan permasalah sosial seperti kemiskinana, bencana, PMKS dan lainnya.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Tahun Baru Islam, Ajang Proyeksi Diri Mengukur Pencapaian Hidup

14 September 2019   22:37 Diperbarui: 14 September 2019   22:54 13
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dinas Sosial DKI Jakarta menggelar peringatan tahun baru Islam 1 Muharam 1441 H di Ruang Komunikasi Kantor Dinsos DKI, Rabu (11/9). Acara ini mengusung tema 'Dengan Memperingati 1 Muharram 1441 H Kita Tingkatkan Ketangguhan Spritual dalam Rangka Kepedulian dengan Sesama'.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Sosial DKI Jakarta Irmansyah mengajak pegawai lingkup Dinas Sosial untuk meneladani apa saja yang sudah dicontohkan Rasulullah SAW sebagai bekal melakukan segala aktivitas.

Foto Arsip Kegiatan
Foto Arsip Kegiatan
"Selama kita masih diberikan usia, berbuat baiklah. Apapun yang sudah diteladani Rasulullah SAW maka lakukanlah. Jadikan makna tahun baru Islam ini, sebagai proyeksi bagaimana kita menyikapi yang lalu dan mempersiapkan untuk esok hari," ujarnya.

Foto Arsip Kegiatan
Foto Arsip Kegiatan
Sementara itu, penceramah Ustadz Umar yang menjadi pengisi acara tersebut menyampaikan secara singkat apa yang dipesankan Rasulullah  kepada salah satu sahabatnya, Abu Dzar al-Ghifari.

Sebagaimana termaktub dalam kitab Nashaihul 'Ibad, yaitu perbaharuilah kapalmu karena laut itu dalam, ambilah bekal yang cukup karena perjalanannya jauh, ringankan beban bawaan karena lereng bukit sulit dilalui, dan keempat ikhlaslah beramal karena Allah Maha Teliti.

Foto Arsip Kegiatan
Foto Arsip Kegiatan
"Yang pertama perbaharuilah perahu kalian karena lautan ini terlalu dalam. Ini maksudnya perbaharuilah iman. Sebab kalau iman sudah melembaha dalam diri kita insya Allah aman dan nyaman dalam menjalani kehidupan," ujarnya Ustad Umar.

Foto Arsip Kegiatan
Foto Arsip Kegiatan
"Yang kedua, ambil bekal yang sempurna karena perjalanan masih panjang. Ini maksudnya adalah perjalanan akhirat yang penuh dengan jerih payah melebihi perjalan dunia yang fana ini. Maka siapkan bekal amal," tambahnya.

Foto Arsip Kegiatan
Foto Arsip Kegiatan
Adapun maksud pesan ketiga, Ustad Umar mengungkapkan untuk mengurangi dosa. "Ringankan dosa, karena dosa-dosa itu akan menjadi penghalang dan penghambat kita dalam mencapai tujuan hidup," ungkap Ustad Umar.

Foto Arsip Kegiatan
Foto Arsip Kegiatan
"Kemudian yang keempat adalah akhlish al-'amala, murnikanlah berbuat hanya untuk tujuan mencari ridha Allah. Ikhlaskan apa yang sudah menjadi ketetapan Allah. Jika ada sesuatu yang buruk kita rasakan, kita yakinkan itu yang terbaik dari Allah," tutupnya.

Foto Arsip Kegiatan
Foto Arsip Kegiatan
Dalam acara tersebut, juga diberikan santunan kepada sejumlah anak yatim piatu. Santunan tersebut merupakan kerjasama antara Dinsos DKI dan Baznas. (mar)

Foto Arsip Kegiatan
Foto Arsip Kegiatan

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun