Mohon tunggu...
dinayln
dinayln Mohon Tunggu... Desainer - Digital Marketing

Designer | Content Writer | Event Maker

Selanjutnya

Tutup

Money

5 Usaha Agen Pengiriman Masa Kini yang Banyak Dipercaya Masyarakat

30 September 2019   13:16 Diperbarui: 30 September 2019   13:25 1367
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Agen ekspedisi pilihan masyarakat

 

Kegiatan belanja online yang dilakukan oleh beberapa orang ternyata tidak hanya memberikan keuntungan bagi si penjual barang online tersebut. Akan tetapi, hal tersebut juga memberikan keuntungan bagi penyedia jasa pengiriman barang atau jasa ekspedisi.

Ya, dengan belanja online, Anda bisa membeli barang yang diinginkan yang ada di daerah ataupun negara lain. Agar bisa sampai ke tempat Anda, jasa ekspedisi memiliki peranan yang sangat penting dalam hal tersebut.

Tak heran jika usaha agen pengiriman kini telah menjamur di beberapa tempat. Keuntungan yang didapat dari menjadi agen pengiriman pun sudah pasti sangat banyak. Apalagi, jika jumlah pengiriman terus bertambah setiap harinya.

Terlebih saat ini, belanja online sudah menjadi kebiasaan bagi sebagian besar masyarakat karena dianggap lebih praktis dan lebih efisien. Hal tersebut membuat usaha agen pengiriman bisa dibilang cukup menjanjikan.

Di Indonesia sendiri, ada beberapa agen ekspedisi barang yang namanya sudah besar dan banyak dipercaya oleh sebagian besar masyarakat. Jika Anda ingin bergabung dan menjadi agen ekspedisi barang, berikut beberapa agen ekspedisi barang masa kini yang banyak dipercaya oleh masyarakat.

1. Lion Parcel

Lion Parcel merupakan anak perusahaan Lion Group. Untuk mendapatkan kepercayaan dari masyarakat dan para pelanggang agen tersebut, Lion Parcel memiliki beberapa kelebihan jika dibandingkan dengan agen pengiriman lainnya. Berikut ini beberapa kelebihan yang dimiliki oleh Lion Parcel:

  • Mempunyai berbagai macam pengiriman yang nyaman dan aman seperti ONEPACK (Overnight Express Package Services), yang mana paket tersebut bisa digunakan untuk mengirim barang hanya dalam satu malam.
  • Mempunyai layanan Dorr To Door, layanan ini artinya bahwa kurir akan menjemput barang yang akan dikirim.
  • Didukung dengan menggunakan teknologi yang canggih membantu Anda bisa melakukan track pada barang yang dikirim.
  • Harga yang ditawarkan pun lebih terjangkau jika dibandingkan dengan beberapa agen pengiriman lainnya. Contohnya, untuk pengiriman barang dari Jakarta ke Aceh saja Anda hanya perlu membayar Rp 24.000.

Kelebihan yang dimiliki oleh Lion Parcel ini pun tak cukup sampai disitu. Bahkan, Lion Parcel juga mengajak Anda untuk berbisnis dan menjadi salah satu bagian dari agen pengiriman tersebut. Pastinya, dengan banyaknya orang yang mempercayakan diri kepada Lion Parcel, hal tersebut akan membantu Anda untuk bisa mendapatkan keuntungan dari bisnis ekspedisi yang dijalankan.

2. Wahana Logistik

Berikutnya ada Wahana Logistik yang merupakan usaha agen pengiriman dari PT. Wahana Prestasi Logistik. Agen pengiriman yang satu ini juga disebut dengan Wahana Courier & Air Cargo Specialist.

Perusahaan yang mulai beroperasi pada tahun 1998 tersebut pada awalnya hanya di mempunyai 5 orang pegawai saja. Tak cukup sampai disitu, bahkan agen pengiriman tersebut hanya melakukan pengiriman dokumen untuk area Jakarta.

Namun, perkembangan dari usaha ekspedisi ini bisa dibilang cukup pesat. Pada tahun 2002, Wahana Logistik sudah membuka sistem layanan untuk pengiriman barang baik yang berukuran kecil ataupun besar dengan jangkauan wilayah seluruh Indonesia.

Tak hanya itu, pada tahun 2005 perusahaan tersebut telah membuka cabang di Singapura. Seiring dengan berkembangnya waktu, kini usaha agen pengiriman sudah memiliki 44 kantor cabang yang tersebar di Indonesia, Malaysia dan Singapura.

Agen tersebut memasang biaya pengiriman dari Jakarta Bandung sebesar Rp 15.000 dengan estimasi pengiriman selama 5 hari. Layanan pengiriman tersebut dinamakan dengan Domestic Express Service.

3. JNE

Ternyata, pada awalnya perusahaan tersebut berasal dari divisi PT Citra Van Titipan Kilat atau yang biasa disebut dengan TiKi. Perusahaan tersebut bergerak dalam bidang jaringan kuris internasional dan bertujuan untuk melakukan kegiatan impor pengiriman barang, mengantarkan barang sampai ke luar negeri dan melakukan kegiatan kepabeaan.

namun, seiring dengan berkembangnya waktu, usaha ekspedisi tersebut berganti nama menjadi PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir yang disingkat menjadi TiKi JNE dan didirikan oleh H. Soeprapto Suparno.

Pada akhirnya, usaha tersebut pun mendapatkan peluang bisnis yang besar sehingga mampu meluaskan jaringan domestic yang dimilikinya. Karena telah memiliki layanan logistic serta distribusi yang sudah berkembang, akhirnya usaha agen pengiriman memisahkan diri dari TiKi. Hingga kini, dua perusahaan agen pengiriman tersebut pun melakukan persaingan yang sangat ketat.

JNE merupakan perusahaan agen ekspedisi yang berdiri pada tahun 1990 dan mempunyai 4 jenis layanan dalam pengiriman barang, yaitu:

  • OKE (Ongkos Kirim Ekonomis), tarif yang ditawarkan ialah Rp 10.000,kg dengan estimasi waktu pengiriman 2 sampai 3 hari.
  • Reguler atau REG memiliki biaya Rp 11.000/kg dengan estimasi waktu pengiriman 1-2 hari.
  • YES (Yakin Esok Sampai) memiliki biaya pengiriman Rp 22.000/kg dengan estimasi pengiriman 1 hari.
  • SS (Super Speed) memiliki biaya pengiriman Rp 43.000/kg.

4. TIKI

Perusahaan yang sudah ada sejak tahun 1970 di Jakarta ini menjadi salah satu agen ekspedisi terbesar yang ada di Indonesia. Hal tersebut terbukti dengan adanya 80 titik pelayanan yang tersebar di seluruh wilayah yang ada di Indonesia.

Bagi Anda yang sering belanja online, pastinya Anda akan melihat TIKI sebagai pilihan jasa pengiriman yang bisa dipilih. Agen ekspedisi tersebut kini telah memiliki beberapa anak perusahaan, seperti:

  • TIKI Logistik (TIKINDO), agen yang melayani bidang logistic.
  • TIKI Wisata (TIKITA), agen yang melayani bidang wisata dan travel.
  • TIKI Kilat Suprapto (TKS), agen yang melayani bidang kargo.

Sementara itu, untuk patokan biaya pengiriman barang per kg dari Jakarta ke Bandung ialah sebagai berikut:

  • SDS memiliki biaya Rp 181.000 dengan estimasi 1 hari.
  • HDS memiliki biaya Rp 42.000
  • ONS memiliki biaya Rp 20.000 dengan estimasi 1 hari.
  • REG memiliki tarif Rp 9.000 dengan estimasi 7 hari
  • ECO memiliki tarif Rp 8.000.

5. Pos Indonesia

Pos Indonesia merupakan merupakan agen ekspedisi yang paling banyak dipilih oleh masyarakat Indonesia. Bahkan, Pos Indonesia sendiri sudah ada sejak zaman VOC dan didirikan pada 20 Agustus 1746. Dimana, kantor pos pertama berada di Batavia.

Saat ini, Pos Indonesia telah menjadi bagian dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan mampu mengirim barang hingga ke kancah internasional. Lingkup usaha yang dimiliki oleh Pos Indonesia sendiri dibagi menjadi dua, yaitu Bisnis Surat Paket (BSP) dan Jasa Keuangan (Jaskug), yang mana terdiri atas beberapa jasa seperti:

  • Gallery Pos
  • PostShop
  • Wesel Pos
  • Agen Pos
  • Giro Pos
  • Pos Niaga (ditiadakan)
  • Bank Channeling
  • Pos Ekspor
  • Logistik
  • Fund Distribution (Western Union dan PosPay)
  • Paket Pos (Biasa, Kilat, Kilat Khusus, Ekspres, Jumbo)
  • Surat Pos (Biasa, Kilat, KIlat Khusus, Ekspres)
  • Kargo
  • AdmailPos
  • Express Mail Service EMS) dan RLN Internasional
  • Filateli dan Konsinyasi, meliputi perangko dan materai.

Sementara itu, untuk biaya pengiriman barang dengan berat per 1 kg dengan tujuan pengiriman Jakarta-Bandung, memiliki harga seperti berikut:

  • Express Next Day memiliki tarif Rp 18.000 dengan estimasi pengiriman 1 hari
  • Surat Kilat Khusus dengan tarif Rp 15.000 dengan estimasi 2-4 hari

Itulah 5 usaha agen pengiriman masa kini yang banyak dipercaya oleh sebagian besar masyarakat. Anda bisa bergabung dengan salah satu dari agen ekspedisi tersebut untuk bisa memulai bisnis dan mendapatkan keuntungan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun