Mohon tunggu...
Dina Purnama Sari
Dina Purnama Sari Mohon Tunggu... Dosen -

There is something about Dina... The lovely one...

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Puding 2 Lapis: Puding Cinta yang Hambar

28 Agustus 2012   14:09 Diperbarui: 25 Juni 2015   01:13 532
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="attachment_195719" align="aligncenter" width="300" caption="Dok Foto: Pribadi. "][/caption] Puding Cinta yang Hambar ini terbagi atas dua lapis, yaitu lapis pertama menggunakan agar-agar jelly plain dan lapis kedua menggunakan agar-agar jelly rasa nanas. Adapun, bahan-bahan dan cara yang dipergunakannya sama, hanya pada agar-agar jelly plain menggunakan 500 cc air matang dan agar-agar rasa nanas menggunakan 900 cc air. Porsinya bisa untuk 10 orang. A.Lapisan Pertama Bahan-Bahan Lapisan Pertama: 4 Sendok teh gula pasir (untuk @lapisnya) 2 bungkus kecil permen nano-nano nuggat Setengah choki-choki pasta rasa chocoberry Setengah choki-choki pasta rasa chocomilk Setengah choki-choki pasta rasa cokelat kacang Satu bungkus kristal agar-agar & jelly powder plain Setengah susu cair plain Satu sendok meses cokelat Satu sendok selai stroberi Setengah batang biskuit Pitbar 500 cc air matang Cara Membuat: Didihkan air matang 500cc kemudian masukkan kristal agar-agar & jelly powder plain bersama dengan gula putih, aduk hingga merata dan mendidih. Angkat dan tuangkan ke dalam cetakan agar-agar setelah mendidih. Kemudian, masukkan 2 permen nano-nano nuggat (dipotong kecil-kecil), setengah choki-choki pasta rasa chocoberry, setengah choki-choki pasta rasa chocomilk, setengah choki-choki pasta rasa cokelat kacang, setengah susu cair plain, satu sendok meses cokelat, satu sendok selai stroberi, dan setengah batang biskuit Pitbar (dihancurkan dan ditaburkan ke dalam agar-agar yang masih hangat) ke dalam agar-agar yang masih hangat. Lalu, aduk merata dan diamkan hingga dingin. [caption id="attachment_195720" align="aligncenter" width="300" caption="Lapisan pertama (dok, pribadi)"]

13461628662050180600
13461628662050180600
[/caption] B. Lapisan Kedua 4 Sendok teh gula pasir (untuk @lapisnya) 3 bungkus kecil permen nano-nano nuggat Setengah choki-choki pasta rasa chocoberry Setengah choki-choki pasta rasa chocomilk Setengah choki-choki pasta rasa cokelat kacang Satu bungkus kristal agar-agar & jelly powder rasa nanas Setengah susu cair plain Satu sendok meses cokelat Satu sendok selai stroberi Setengah batang biskuit Pitbar 900 cc air matang Cara membuat: Setelah lapisan atas dingin, maka lakukan hal yang sama seperti saat membuat lapisan pertama, namun kali ini menggunakan 900 cc air matang, agar-agar jelly rasa nanas, dan 3 permen nuggat yang dipotong kecil-kecil. Setelah lapisan atas dingin, dan lapisan kedua telah matang dan mendidih maka tuangkan ke atas lapisan atas tersebut dan langkah selanjutnya, ya, sepeti lapisan atas. Yaitu, masukkan 2 permen nano-nano nuggat (dipotong kecil-kecil), setengah choki-choki pasta rasa chocoberry, setengah choki-choki pasta rasa chocomilk, setengah choki-choki pasta rasa cokelat kacang, setengah susu cair plain, satu sendok meses cokelat, satu sendok selai stroberi, dan setengah batang biskuit Pitbar (dihancurkan dan ditaburkan ke dalam agar-agar yang masih hangat) ke dalam agar-agar yang masih hangat. Lalu, aduk merata dan diamkan hingga dingin. [caption id="attachment_195721" align="aligncenter" width="300" caption="Bahan2 Puding 2 Lapis Cinta yg Hambar (Foto dok. Pribadi)"]
13461629091956404155
13461629091956404155
[/caption] Simpan dalam lemari es sebelum disajikan karena Puding 2 Lapis: Puding Cinta yang Hambar lebih enak disajikan dingin.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun