Mohon tunggu...
Dina Akmalia
Dina Akmalia Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Banyumas, kecamatan Rawalo , Desa Rawalo

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN-T UMP Kelompok 077 Ikut Membangun Obyek Wisata Baru Sirah Pemali

3 Maret 2021   15:28 Diperbarui: 3 Maret 2021   15:47 571
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KABUPATEN BREBES,WINDUAJI- Bangga bangun desa  Mahasiswa KKN Tematik Percepatan Penanganan Covid-19 Universias Muhammadiyah Purwokerto kelompok 077, bekerja sama dengan PKK desa Winduaji,  Badan Usaha Milik Desa (BUMDES),  Winduaji Pecinta Alam (WIPALA) dan PERHUTANI gotong royong untuk membangun obyek wisata baru Sirah Pemali (20/2/21). Adanya pandemi Covid-19 tidak menyurutkan semangat warga untuk membangun desa dan mengembangkan obyek wisata Sirah Pemali. Pembangunan obyek wisata ini  diharapkan dapat membantu perekonomian warga dan menambah obyek wisata di desa Winduaji. Sirah Pemali digadang-gadang akan menjadi obyek wisata baru yang menawan dan menarik untuk dikunjungi, selain menawarkan keindahan alam,  hutan pinus, kejernihan mata air  Sirah Pemali dan penataan letak yang kekinian merupakan paket lengkap  sebuah wisata.

Dok. pribadi
Dok. pribadi
"Saya rasa Sirah Pemali akan menjadi obyek wisata baru yang menarik untuk dikunjungi. Harapannya obyek wisata ini dapat meningkatkan perekonomian warga dan membangun pariwisata yang menyatu dengan alam. Kami sangat berantusias mengikuti pembangunan obyek wisata Sirah Pemali dan telah melakukan berbagai upaya yang kami bisa, secara bertahap mulai dari penanaman pohon herbal berupa bawang dayak, penanaman pohon hias, penyebaraan benih ikan hias (ikan koi, ikan mas, dan nilai merah), serta  penyerahan tempat cuci tangan. semoga apa yang kita berikan dan usahakan dapat bermaanfaat untuk pembangunan  Sirah Pemali yang  lebih indah dan bagus lagi." Ujar Ahmad Gilang Romadon selaku kordes Winduaji.

"Saya sangat berterima kasih kepada mahasiswa KKN UMP desa Winduaji yang telah bekerja sama membangun Sirah Pemali. Sekarang setiap sabtu dan minggu ibu-ibu  PKK desa Winduaji setiap dusun bergantian datang ke sini untuk menanam dan bekerja bakti membangun Sirah Pemali dan mengadakan senam serta kegiatan lainnya di sini untuk menambah kecintaan terhadap tempat ini, rasa memiliki dan saling menjaga satu sama lainnya." ujar  Elin  selaku Wakil Ketua PKK desa Winduaji.

Adapun kelompok KKN  Tematik 077 UMP dibimbing oleh Imam Faisal Hamzaah S.Psi, M. A dengan jumlah anggota 12 orang. Anggota meliputi :  Ahmad Gilang Romadon, Nur Aliyah Firdaus, Dina Akmalia, Fabellia Dwi Nurani, Giarni Alfi Astika, Fachrizal Pratama Putra, Juliyatno, Delfika Intan Winardi, Alifia Rahmawanti, Dera Windri Saputri, Intan Ratna Dewanti, Agny Kusumanigrum.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun