Mohon tunggu...
Dimas Dharma Setiawan
Dimas Dharma Setiawan Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Penulis Artikel di Banten

Penulis adalah PK pada Bapas Kelas II Serang yang menerjunkan diri pada alam literasi. Senang menyikapi persoalan yang sedang hangat di masyarakat menjadi kumpulan argumentasi yang faktual , kritis dan solutif. Berusaha meyakinkan bahwa menulis sebagai hal yang menyenangkan. Setiap tulisan adalah do'a dan setiap do'a memuluskan tulisan.

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Meneladani Guru Darti Mardiati

25 November 2020   10:47 Diperbarui: 25 November 2020   12:15 112
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada tahun 1983 Darti masih bertugas sebagai tenaga honorer pada Sekolah Taman Kanak-Kanak Kereta Api di Serang. Honor yang diterima hanya sebesar 5 ribu rupiah. Darti sempat diejek oleh temannya karena bekerja sebagai honorer dengan penghasilan rendah. Darti menguatkan mentalnya dengan meyakinkan diri bahwa apa yang ia lakoni merupakan pekerjaan mulia.

            Setiap pagi hari Darti harus mengayuh sepeda dari kediamannya di bilangan Kemang  ke daerah Cimuncang Serang yang jaraknya sekitar 5 kilometer. Saat tiba di sekolah pakaian Darti basah oleh keringatnya. Darti harus mengganti pakaiannya sebelum ia mengajar.

            Darti menerapkan pengajaran dengan pola fun-and-educatif berupa pendidikan dasar ilmu pengetahuan yang disampaikan secara menyenangkan kepada muridnya. Pernah suatu hari kaki kanan Darti terkilir akibat telalu bersemangat dalam mengajar. Darti pulang mengajar pukul 12 siang menggunakan sepeda miliknya.

            Selanjunya tahun 1984 Pemda Kabupaten Serang mengusulkan Darti untuk diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Darti bersama sang suami Wahyu dan putra kesayannganya Dimas pergi naik bus umum ke Kota Bandung untuk mengantarkan berkas usulan kepegawaian.

            Kala itu angkutan bus dari Serang juruan Bandung sangat jarang. Jadwal keberangkatan hanya ada pukul 00:00 WIB. Bus akan tiba di Bandung pukul 08:00 WIB. Saat tiba di terminal Kebon Kelapa, Darti bersama keluarga harus beritirahat di selasar Mushola setempat. Darti juga menumpang kamar mandi mushola untuk mandi dan berganti pakaian. Setelah rapih Darti bersama keluarga bergegas pergi ke Biro Kepegawaian Pemda Propinsi Jawa Barat.         

            Do'a dan ikhtiar Darti membuahkan hasil, pada tahun 1984 terbit Surat Keputusan (SK) Pengangkatan  Calon Pegawai Negeri Sipil dari Pemda Kabupaten Serang. Darti ditugaskan di SDN Lebak Gembol Serang. 

Darti mendapatkan bimbingan dan motivasi dari seorang staf dinas pendidikan bernama Syafrudin (Wali Kota Serang saat ini). Saat itu jarang ada guru yang mau bertugas di Lebak Gembol mengingat akses jalan yang rusak dan juga perkampungan yag masih sepi. Darti tetap menjalani tugasnya dengan penuh semangat.

            Pada tahun 1987 Darti diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil. Darti dimutasi tugas ke SDN  Panancangan 1. Ditempat barunya Darti memiliki pengalaman ia harus merangkap tugas sebagai guru bahasa Indonesia dan merangkap guru olah raga. Darti mengajak para muridnya ke lapangan untuk berolah raga.          

            Gagasan Darti untuk membenahi suasana lingkungan Sekolah diterima oleh Kepala Sekolah. Darti mendatangkan bunga-bunga indah yang ditanam pada pot yang berdiri dan tergantung. Darti menghias ruang kelas dengan hasil kerajinan tangan para murid. Darti juga menata kamar mandi siswa menjadi indah dan bersih.

            Pada tahun 2017 Darti mendapatkan promosi menjabat sebagai Kepala SDN Dalung 1 Kota Serang. Darti merasa mutasi tersebut sebagai amanat yang harus dilaksanakan. Darti bekerja cepat melakukan pembenahan sarana dan prasarana dengan mencat seluruh bagian bangunan kantor, membangun ruang tunggu penjemput, membagun taman sekolah dan merehab kamar mandi.

            Darti tidak ingin dicap mencari pujian saat dirinya melakukan perubahan, melainkan ingin memberikan rasa nyaman kepada muridnya selama belajar di kelas, nyaman saat menggunakan toilet, nyaman saat bermain di jam istirahat dan bagi orang tua yang melakukan antar jemput disediakan ruang tunggu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun