Mohon tunggu...
Dilla Oktaviana
Dilla Oktaviana Mohon Tunggu... Lainnya - Good little things

Holaa fren! Terimakasi sudah menyempatkan waktu untuk membaca hari ini. Semoga kalian suka dan bisa dapet hal-hal yang bermanfaat dari tulisan kecil ku.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Meningkatkan Kinerja Karyawan Melalui Penilaian Kinerja

14 Desember 2021   23:24 Diperbarui: 14 Desember 2021   23:38 215
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi keberhasilan perusahaan dalam mencapai tujuannya adalah kinerja sumber daya manusia nya (karyawan). Untuk itu kinerja karyawan merupakan hal yang harus diperhatikan oleh pihak perusahaan, baik itu melakukan peningkatan kinerja, evaluasi maupun pengawasan terhadap kinerja karyawan.

Kinerja karyawan menurut As'ad (1998) merupakan hasil yang dicapai oleh seseorang menurut ukuran yang berlaku untuk pekerjaan yang bersangkutan. Sedangkan menurut Robbins (2001) kinerja merupakan banyaknya upaya yang dikeluarkan individu pada pekerjaannya. Apabila perusahaan ingin melakukan evaluasi terhadap kinerja karyawannya, perusahaan membutuhkan data untuk dianalisis apakah kinerja karyawan sudah cukup baik, perlu peningkatan, ada penurunan atau sebagainya dengan cara melakukan penilaian kinerja.

Penilaian kinerja atau performance appraisals menurut Mathis dan Jackson (2006: 382) dapat di definisikan sebagai proses mengevaluasi seberapa baik karyawan dalam melakukan pekerjaannya jika dibandingkan dengan seperangkat standar, kemudian mengkomunikasikan informasi tersebut pada karyawan. Jadi penilaian kinerja merupakan salah satu upaya untuk mengetahui baik atau tidaknya kinerja karyawan. Penilaian kinerja dilakukan untuk beberapa tujuan yaitu tujuan evaluasi dan tujuan pengembangan (development).

Metode yang digunakan dalam penilaian kinerja karyawan menurut Mondy (2008) sebagai berikut:

  • Umpan Balik 360 Derajat (360-Degree)
  • Skala Penilaian Grafis (Graphic Rating Scales)
  • Critical Incident
  • Essay
  • Ranking
  • Forced Distribution
  • Work Standart

Dalam pemilihan metode yang akan digunakan tentu disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi masing-masing perusahaan.

Upaya peningkatan kinerja karyawan dapat dilakukan dengan melakukan penilaian kinerja karyawan terlebih dahulu menggunakan salah satu metode yang paling tepat untuk mendapatkan hasil yang akurat dan kemudian dari hasil yang di dapat, perusahaan dapat mengamil tindakan atas apa yang ada di lapangan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun