Mohon tunggu...
Dicky
Dicky Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Lindswell Kwok, Ratu Wushu Asia Tenggara

26 Juli 2018   10:08 Diperbarui: 26 Juli 2018   10:16 597
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tulisan judul diatas ditulis Presiden  Jokowi, di laman resmi Facebooknya, selepas Lindswell meraih medali emas di Sea Games 2017 Malaysia. Dan jika membaca judul diatas, mungkin banyak diantara kita yang belum tahu siapa itu Lindswell Kwok, atau bahkan tidak mengetahui apakah "Wushu" itu sendiri. Secara singkatnya Wushu adalah salah satu cabang beladiri yang berasal dari Tiongkok, dan mulai dipertandingkan secara resmi di tahun 1991 di Beijing, di ajang World Wushu Championships. Dimana kelas yang dipertandingkan adalah tangan kosong maupun senjata.

Lindswell Kwok sendiri adalah atlet Wushu Indonesia kelahiran Medan tahun 1991. Beragam prestasi nasional maupun internasional sudah sering didapatkan, terutama untuk kelas Taijiquan (Taichi) dan Taijijian (pedang) andalannya. Prestasinya juga sudah mendunia, 3 medali emas pernah didapatkannya di ajang World Wushu Championships 2009, 2013 dan 2015 lalu.

mediaindonesia.com
mediaindonesia.com
Di Asia Tenggara sendiri prestasinya tidak main-main, berhasil meraih emas empat kali berturut dari tahun 2011, 2013, 2015 dan 2017. Dan Lindswell merupakan satu-satunya atlet Wushu yang bisa meraih prestasi tersebut hingga saat ini.

Untuk Asian Games 2018 ini, rencananya akan menjadi ajang terakhir yang akan Lindswell ikuti. Dengan raihan terakhir adalah medali Perak di Asian Games 2014, semoga ajang ini menjadi penutup karier yang manis bagi Lindswell Kwok dan bagi Indonesia juga tentunya

GO LINDSWELL!  GO INDONESIA!

sportku.com
sportku.com

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun