Mohon tunggu...
Dias Saandiawan
Dias Saandiawan Mohon Tunggu... Lainnya - Aktif dalam kegiatan sosial

Apa yang kita tanam, itulah yang akan kita tuai

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Meningkatkan Budaya Baca di Masa Pandemi

28 September 2021   13:35 Diperbarui: 28 September 2021   13:39 48
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

 Pandemik Covid-19 penyebaran nya semakin meluas di Indonesia hal ini merupakan salah satu faktor penyebab pendidikan terhambat dikarenakan pembelajaran tatap muka ditiadakan untuk sementara digantikan dengan sistem pembelajaran daring (online). Sistem pembelajaran daring dirasa kurang efektif dikarenakan fasilitas pendukung setiap siswa tidak merata. 

Berdasarkan survey KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang dilakukan di SD Negeri 1 Nagrak, sistem pendidikan berubah drastis berdampak pada beberapa faktor permasalahan baru di kalangan siswa antara lain siswa kurang memahami materi yang diajarkan disebabkan guru kurang menjelaskan materi secara rinci hanya menampilkan video pembelajaran yang diambil dari Youtube , sehingga interaksi antara siswa dengan guru seperti di kelas tidak terjadi dan pembelajaran dirasa kurang efektif untuk pemahaman materi. 

Oleh karena itu, metode pembelajaran dalam sistem daring ini perlu diperhatikan secara khusus dengan menekankan kepada siswa untuk meningkatkan minat baca sebagai salah satu metode belajar efektif di masa pandemik. 

Selain itu, guru juga perlu untuk lebih kreatif dalam menyampaikan materi pembelajaran kepada siswa dalam bentuk teks, suara dan video. Siswa yang tidak memiliki fasilitas yang mendukung untuk pembelajaran daring mempunyai alternatif dengan dilakukan video call melalui Whatsapp. 

Dalam hal ini perangkat masih menjadi penghambat, maka salah satu solusi yang dapat dilakukan yaitu siswa mendatangi rumah guru.  Pendampingan orang tua juga begitu sangat penting, yang membuat siswa begitu termotivasi untuk membaca. Dengan di berlakukan nya pertemuan tatap muka secara berkelompok. 

Dengan metode ini lebih efektif kepada siswa dalam belajar membaca, sehingga penyampaian motivasi terhadap literasi dikalangan anak-anak terealisasikan. 

Salah satu cara dalam mengoptimalisasikan pembelajaran di masa pandemik dengan mengupayakan agar seluruh siswa dapat medapatkan akses dan bisa meningkatkan minat baca secara konsisten. Semoga pandemik tidak menjadi halangan bagi generasi muda dalam memperoleh pendidikan sebaik mungkin. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun