Mohon tunggu...
Dian Ariyani Surya
Dian Ariyani Surya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Jakarta

Karena kamu menulis. Suara kamu tak akan pernah padam dibawa angin, suara kamu akan selalu abadi sampai akhir masa. Jadi, Menulislah.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Keanekaragaman adalah Aku, Indonesia

3 Oktober 2022   12:35 Diperbarui: 3 Oktober 2022   13:28 195
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Dokumen Pribadi PMM Kelompok 9

Unversitas Muhammadiyah Jakarta kembali menerima peserta Pertukaran Mahasiswa Merdeka tahun 2022, UMJ juga pada tahun 2021 ikut menerima masaiswa/i dari berbagai pulau. 

Program PMM telah dimulai pada tahun 2021 lalu dan diikuti oleh sebanyak 11.464 mahasiswa/i di 215 perguruan tinggi, baik pengirim maupun penerima. Program PMM yang diselenggarakan tahun 2022 ini merupakan pertukaran mahasiswa dalam negeri selama satu semester dari satu pulau ke pulau lainnya. 

Untuk memberikan pengalaman kebhinekaan melalui keikutsertaan dalam Modul Nusantara, mata kuliah, dan berbagai aktivitas lainnya yang memperoleh pengakuan kredit hingga 20 sks.

Universitas Muhammadiyah Jakarta sebelumnya sudah turut andil dalam PMM sejak angkatan pertama yaitu pada  tahun 2021 lalu dengan total 27 mahasiswa. Pada PMM angkatan pertama, UMJ sendiri menghasilkan prestasi, yakni peringkat pertama pada Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah 3. Pendaftaran program PMM 2022 dibuka pada 13 Mei hingga 3 Juni 2022. Melalui proses seleksi, UMJ mendapati 243 mahasiswa dari 63 PT diluar pulau Jawa untuk belajar dan memperkaya pengalaman di Ibukota.

Pada hari Senin tanggal 19 September 2022 Universitas Muhammadiyah Jakarta menyambut kedatangan 243 mahasiswa program Pertukaran Mahasiswa Merdeka dari 63 perguruan tinggi seluruh Indonesia, pembukaan itu di lakukan di Taman Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UMJ. Mengusung tema Unity in Diversity, penyambutan dilakukan dengan melibatkan seniman Betawi dari Sanggar Betawi Ora yang menjadi Palang Pintu. Seluruh mahasiswa PMM 2022 antusias melihat proses penyambutan dengan keseninan adat yang sangat menggembirakan.

Mahasiswa Program PMM yang dipimpin oleh Penanggung Jawab PMMM UMJ 2022 Prof. Herwina Bahar, MA., dan seluruh Dosen Pembimbing Lapangan berbaris dan menyaksikan langsung adat Palang Pintu sebelum memulai program PMM yang akan berlangsung selama 1 (satu) semester ke depan. Mahasiswa PMM disambut oleh Rektor UMJ Dr. Ma'mun Murod, M.Si., Wakil Rektor I Dr. Muhammad Hadi, SKM., M.Kep., Wakil Rektor III Dr. Rini Fatma Kartika, S.Ag., MH., Sekretaris Badan Pembina Harian UMJ, Prof. Dr. Agus Suradika, M.Pd, beserta Dekan dan Wakil Dekan di lingkungan UMJ.

Pada acara pembukaan, Rektor UMJ, Dr. Ma'mun Murod, M.Si., menyatakan bahwa mahasiswa PMM harus memahami kemajemukan. "Indonesia adalah negara yang kebhinekaannya luar biasa, maka pelajarilah kebhinekaan itu sebagai sebuah keniscayaan. Orang yang anti kebhinekaan menunjukkan belum menjadi manusia sesungguhnya. Jadi adik-adik harus pelajari kultur yang ada, supaya mendapatkan sesuatu yang baik," ungkap Ma'mun.

Tahun 2022 ini merupakan tahun kedua untuk Universitas Muhammadiyah Jakarta sebagai penerima mahasiswa peserta program PMM Kementerian Pendidikan, Budaya, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). 

PMM2 di UMJ ada 12 kelompok didampingi dengan DPL dan LO. Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka yang diselenggarakan tahun 2022 itu merupakan program pertukaran mahasiswa dalam negeri selama satu semester dari satu pulau ke pulau lainnya, guna memberikan pengalaman kebinekaan melalui keikutsertaan dalam Modul Nusantara, mata kuliah, dan berbagai aktivitas lainnya yang memperoleh pengakuan kredit hingga 20 sks. Setiap senin hingga jumat mereka mengikuti perkuliahan dan sabtu minggu mereka melakukan kegiatan modul nusantara.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun