Mohon tunggu...
Dian Izza shabrina
Dian Izza shabrina Mohon Tunggu... Ahli Gizi - mahasiswa

unusa

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Pulau Kangean

29 November 2021   13:55 Diperbarui: 29 November 2021   13:59 263
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wisata. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Pulau kangean adalah salah satu pulau yang berada di ujung pulau Madura, Jawa Timur, Indonesia. Pulau kangean juga disebut dengan pulau cukir. Di kepulauan kangen terdapat 3 kecamatan yaitu kecamatan Arjasa, Kangayan dan sapeken. 

Kebanyakan warga pulau kangean pergi merantau ke Negara Malaysia untuk mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari keluarganya. banyak anak-anak yang masih kecil di tinggal oleh orang tuanya untuk mencari nafkah ke Negara Malaysia.

Selain itu di Pulau kangean masih sangat kental akan Adat Istiadat, salah satu contohnya jika ada salah satu warga kampung yang akan melaksanakan sesi lamaran sebelum menjelang pernikahan, maka warga ikut serta gotong royong untuk membantu dan memeriahkan acara tersebut. Ada yang membawa kue-kue , ada yang membantu membawakan barang-barang seperti kasur dan lemari.

Pulau kangean juga memiliki banyak tempat wisata pantai yang sangat indah, seperti salah satunya adalah pantai pasir putih yang berada di desa kalisangka, kecamatan Arjasa. Dari pantai pasir putih tersebut kita juga dapat melihat pulau Mamburit yang masih termasuk ke dalam kepulauan kangean. kita juga dapay menyebrang ke pulau Mamburit dengan menaiki perahu dengan biaya lima ribu rupiah saja.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun