Mohon tunggu...
Ayu Diahastuti
Ayu Diahastuti Mohon Tunggu... Lainnya - an ordinary people

ordinary people

Selanjutnya

Tutup

Joglosemar Artikel Utama

Sah! Pernikahan Kaesang-Erina, Bagaimana Persiapan Ngundhuh Mantu?

10 Desember 2022   16:29 Diperbarui: 11 Desember 2022   01:25 1765
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
deretan karangan bunga dari para petinggi RI di depan istana Mangkunegaran| Dokumentasi pribadi 

Pernikahan Mas Kaesang dan Mba Erina? Wah, bukan dinyana. Sekali lagi, Solo menggema bersama dengan gaung pernikahan paling heboh sebulan ini. Tanpa debat!

Pernikahan duo sejoli yang kadung ternama ini memang tak ayal mengundang ketertarikan tersendiri. Andakah salah satunya? Selain pernikahan puputan dari Pak Presiden, putra bungsu Pak Jokowi dan Bu Iriana tersebut memang membawa keunikan tersendiri bagi kota Solo. 

Ya, tentu saja dengan bertubi kabar naik turunnya kisah asmara unik dalam perjalanan lensa kamera, Mas Kaesang pada akhirnya memilih menghabiskan sisa waktu hidupnya bersama sang mantan Puteri Indonesia, Erina Gudono.

Tinggal sejauh 400 m dari Loji Gandrung dan 1 km dari Istana Mangkunegaran, tentu saja batin dan jemari saya tak mampu mengelak. Ini tugas saya mengabarkannya, Sedulur. Langsung dari kota Surakarta Hadiningrat.

Beragam persiapan infrastruktur telah diatur. Telah dipersiapkan dengan apik secepat kilat. Bak Badung Bondowoso, beberapa sudut kota yang kelihatan keriput dan kusut mulai ditata. Ya, masak mau kedatangan para tamu agung kok ndak merawat diri. Ndak priper-priper, haiya ndak joss. Ya ndak, ya ndak?

Salah satu dari sekian banyak pritilan kota yang mulai dipoles pun terlihat jelas di sekitar Jalan Slamet Riyadi hingga simpang empat Ngarsopuro. Yuk, kita jalan-jalan melihat persiapan kota penuh daya pikat ini.

Gapura Triwindu
Simpang empat Triwindu yang kini juga banyak dikenal sebagai Ngarsopuro mempunyai daya magis tersendiri. Sebagai simbol monarki kecil Kasunanan Mataraman, gerbang masuk ke arah Istana Mangkunegaran tersebut telah menjadi simbol otentifikasi para wisatawan yang datang ke kota Solo.

Pada pertengahan November 2022 yang lalu saya dikagetkan dengan pemugaran sebelah Utara dan Selatan simpang empat Ngarsopuro. Awalnya, saya merasa sangat ndak sinkron antara warna hijau dengan biru pada gapura baru. Kok ya, berhadapan tapi warnanya lain.

Gapura di sebelah selatan simpang empat Triwindu | Dokumentasi pribadi 
Gapura di sebelah selatan simpang empat Triwindu | Dokumentasi pribadi 

Gapura sebelah utara simpang empat Triwindu| Dokumentasi pribadi 
Gapura sebelah utara simpang empat Triwindu| Dokumentasi pribadi 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Joglosemar Selengkapnya
Lihat Joglosemar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun