Mohon tunggu...
Dewi Sri Wahyuni
Dewi Sri Wahyuni Mohon Tunggu... Wiraswasta - mahasiswa

mencari wawasan

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Kejadian Viral di Luar Akal

7 Juli 2020   14:03 Diperbarui: 7 Juli 2020   14:08 33
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Manusia adalah salah satu makhluk hidup yang diciptakan Allah SWT.  Manusia diciptakan lebih sempurna dibanding makhluk hidup lainnya, berbeda dengan tanaman dan binatang.

Manusia diciptakan memiliki akal yang sehat dan diberikan hati yang murni saat baru dilahirkan. Tetapi setelah beranjak dewasa sebagian manusia mulai berubah.

Banyak yang menyebabkan manusia dapat berubah salah saktunya faktor lingkungan hidupnya, pengawasan orang tua yang kurang terhadap anaknya ataupun pendidikan yang telah di dapatnya sewaktu kecil hingga dewasa.

Sebagai manusia yang diberikan kesempurnaan oleh Allah seharusnya bisa memuliakan sesama makhluk hidup, bukan bersikap sebaliknya. Sudah banyak kejadian di belahan dunia ini yang diluar akal sehat manusia.

Banyak manusia yang melakukan hal-hal yang tidak terpuji terhadap binatang bahkan sesama manusia sekalipun. beberapa kejadian yang terjadi di dalam negeri belakangan ini seperti pembunuhan yang dilakukan anak kecil, memberikan racun kepada kucing, bahkan sampai ada yang memakan kucing dan masih ada kejadian lainnya.

Hal-hal seperti itu adalah sikap yang sangat tidak terpuji, padahal cara bersikap yang benar dapat kita peroleh dari semasa kita kecil yang telah diberikan oleh kedua orang tua kita. Tetapi entah kenapa dimasa modern seperti ini masih ada manusia yang melakukan hal seperti itu.

Itu semua kembali lagi kepada setiap manusia itu sendiri, bagiamana mereka memperlakukan anak mereka, contoh apa yang orang tua berikan kepada anaknya dan sebagainya.

Sebagai manusia yang memiliki akhlak dan etika yang baik tidak seharusnya melakukan hal seperti itu. Terlebih sebagai seorang muslim yang mengerti dan belajar tentang agama akan bisa membedakan yang dilakukan itu beretika baik atau buruk dan juga tidak lupa untuk saling mengingatkan kepada sesama manusia jika memang ada yang tidak mengerti akan hal itu.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun