Mohon tunggu...
Nduk Dewi Alfaqiroh
Nduk Dewi Alfaqiroh Mohon Tunggu... Freelancer -

cinta adalah mutiara yang berharga, cinta tak pernah salah terkadang egolah yang mengalahkan semuanya. rindu akan menjadi biru jika awan menjadi kelabu. "Ku Tulis apa yang aku rasakan, ku terjemahkan apa yang bisa ku fahami"

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Kedai Love Letter

1 November 2016   19:06 Diperbarui: 1 November 2016   19:15 4
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Coffee adalah bagian dari hidup dan karirku. di secangkir coffee ada ide dan cinta pada apa yang kita kerjakan. Coffee juga selalu setia menemaniku dimanapun, kapanpun dan dalam setiap kegitan yang aku ikuti. Aku suka dengan dunia menulis dan membaca bahkan dengan music aku juga sangat tertarik. Dari situlah aku ingin berwirausaha membuka kedai coffee. Kedai yang aku beri nama ”Love Letter”. 

Kenapa kedai itu aku beri nama love letter? Karena disanalah para penikmat coffee akan menemukan kenyamanan, kehangatan dan kebahagiaan. Di design dengan tata ruang yang indah dan dipenuhi dengan lampion, di sudut ruang pertama akan ada beberapa sofa dan kursi yang antik. Terdapat beberapa bunga mawar merah dan putih disudut dan di setiap meja. suasana yang nyaman untuk kumpul dengan teman, sahabat, keluarga, bahkan untuk anak muda yang sedang galau karena bingung dengan tempat nongkrong yang ingin didatangi.

Dalam kedaiLoveLetter akan ada tempat mengungkapkan rasa cinta dan surat untuk seseorang yang istimewa. Saat galau dan tidak berani mengngkapkan perasaan pada siapapun, setiap pengunjung yang datang akan mengungkapkan perasaannya lewat surat cinta. Bukan hanya itu saja, kedai love letter juga akan di design bagi mereka yang suka musik, akan ada full music dalam beberapa ruangan yang di design khusus. Tempat yang nyaman ntuk berkumpul dengan keluarga, gazebo yang didesign dengan lukisan yang bisa menghadirkan kenyamanan pada penikmat coffee.

Tempat yang nyaman dan berbagai fasilitas tetap ada di sana, Wifi yang mendukung, area parkir dan taman yang di design khusus untuk memberikan rasa nyaman pada setiap pengunjung di sana. Taman yang di design khusus dengan berbagai aneka ragam bunga akan memberi keindahan dan kenyamanan bagi para pengunjung. Pelayanan yang ramah, dan selalu mengutamakan tepat waktu dan bekerja dengan maksimal mungkin.

Coffee yang disajikan oleh beberapa Barista yang berpenampilan rapi dan mampu meracik setiap coffee yang sederhana menjadi istimewa. Berbagai macam coffee pun akan dijual disana. Mulai dari coffee dalam negeri hingga coffee Mancanegara akan hadir dalam kedai love letter. Para barista akan menyajikan sesuatu yang indah dan akan menerima berbagai bentuk lukisan coffee atau biasa disebut Latte Art. Bukan hanya coffee saja akan dijual disana, ada berbagai jenis minuman squash, milkshake, serta banyak cemilan lainnya seperti roti baker, kentang goreng dan masih banyak lagi yang akan disajikan menemani secangkir coffee. Tetap coffee adalah menu utama dan andalan kedai Love Letter.

Kenapa saya memilih kedai kopi dalam berwirausaha?Karena aku seorang penulis, dan seorang penulis rata-rata penikmat coffee. Dalam secangkir kopi pun terdapat ide yang akan muncul dengan sendirinya. Kopi juga salah satu teman dikala sendiri dan kumpul dengan teman. Suasana dingin juga bisa jadi teman ngemil dan nulis, serta bisa menjadi banyak ide.

Secangkir coffee mampu menghangatkan suasana antara seseorang dengan orang lain. Apalagi cocok untuk para penulis dan musisi, bahkan masih banyak hobby yang juga mengandalkan coffee sebagai teman . Banyak sekali penikmat coffee, dari semua kalangan contohnya, remaja, orang tua, dan siapapun itu. Saya memilih mendirikan kedai coffee karena sesuai dengan passion yang saya miliki.

Kedai coffee adalah salah satu lahan untuk berwirausaha, karena biasanya orang akan memilih kedai coffee untuk kumpul dengan client dan kerabat, bisa juga kumpul dengan keluarga atau hang out bareng sahabat. Untuk mengatasi persaingan dalam dunia wirausaha, langkah yang akan saya ambil adalah mengasuransikan dan memberikan pelayanan yang terbaik bagi pengunjung. Sebagai seorang enterprenuer, banyak langkah dan strategi bagaimana usaha kita bis maju dan selalu menjadi terdepan dan selalu menjadi yang terbaik. Memang semua dimulai dari awal, tapi jika kita pecaya dan optmis bahwa berwirausaha akan mendapatkan hasil yang maximal dan tentunya bisa bersaing dengan shop yang lain dan selalu mengutamakan mutu serta kualitas yang baik.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun