Mohon tunggu...
Gaya Hidup

Inilah 5 "Junk Food" yang Memiliki Kandungan Baik untuk Kesehatan Tubuh

21 September 2018   16:39 Diperbarui: 24 September 2018   21:29 787
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Makanan yang kita konsumsi setiap hari seharusnya  memiliki kandungan nutrisi, vitamin dan mineral yang dibutuhkan untuk pertumbuhan dan kesejahteraan tubuh. Namun karena keterbatasan waktu membuat kita  beralih pada makanan siap saji atau biasa di sebut dengan Junk food.

Sebagian orang memilih untuk menghindari menu tersebut, tapi  sebenarnya tidak semua junk food berbahaya untuk tubuh kita. Ada beberapa kandungan gizi postif yang terdapat di dalam junk food tersebut.

Dilansir dari CNNIndonesia.com Ahli gizi asal Australia, Lee Holmes mengatakan  "orang tak perlu merasa bersalah setelah menyantap satu atau dua makanan favorit, meski itu 'junk food'. Namun ia juga tak merekomendasikan untuk memasukkan daftar makanan itu ke dalam menu harian.
"Saat satu makanan sehat tak akan membuatmu kuat, satu makanan tak sehat tak akan membuat berat badanmu naik. Ini semua soal keseimbangan. Saat kamu sangat ingin menyesuaikan dengan suguhan, ingat bahwa moderasi adalah kunci," kata penulis buku Supercharge Your Gut ini beberapa waktu lalu.

Inilah  5 Junk food yang memiliki kandungan baik untuk kesehatan tubuh

1.  Cokelat

Selain menjadi moodboster di kala gundah, cokelat mengandung senyawa flavonoid. Sifat antioksidan dalam flavonoid cokelat ini berfungsi untuk kesehatan. Flavonoid dalam cokelat berguna untuk memperlancar aliran darah dan menurunkan kolesterol.  Selain itu kako juga bermanfaat untuk kesehatan jantung Cokelat memang salah satu 'comfort food' yang banyak dicari. Menurut Lee, cokelat yang beredar di pasaran ada yang menggunakan gula tambahan dan tinggi lemak. Namun tak bisa dipungkiri, coklat benar-benar bisa melepas serotonin ke tubuh sehingga membuat perasaan lebih bahagia. Cokelat juga tinggi mineral dan magnesium yang diperlukan tubuh agar berfungsi normal.

2. Es krim

Es krim diketahui sebagai pemicu naiknya berat badan, flu,batuk dan merusak gigi pada anak-anak.  Sebuah penelitian terbaru menyebutkan bahwa es krim memiliki manfaat baik untuk kesehatan es krim memilki banyak kalsium dan nutrisi  karena bahan yang di gunakan sebagian besar dari susu baik untuk memperkuat tulang dan memberikan energi pada tubuh. Kalsium juga berbungsi untuk melindungi gigi dan memperkuat gusi. Kaya vitamin A, D, K dan B12.

3. Burger

Burger adalah makanan yang dalam isi daging, telur, tomat, keju, dan daun sawi. Sudah di ketahui bahwa isi dalam burger tersebut sangat baik untuk tubuh. Tapi sebaiknya buatlah burger sendiri agar campuran seperti saus,mayo dan msg tidak terlalu banyak.

4. Pizza
Makanan khas Italia ini sudah melanglang buana di berbagai negara .dan memiliki varian beragam, saus pizza terbut dari tomat yang kaya akan vitamin A dan C. Topping sayuran pada pizza baik untuk kesehatan. Beberapa pizza mengandung banyak lemak dan gula sehingga faktor ini perlu diperhatikan saat memilih pizza. Tetapi pizza tanpa gluten lebih sehat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun