Mohon tunggu...
Dewi Puspasari
Dewi Puspasari Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis dan Konsultan TI

Suka baca, dengar musik rock/klasik, dan nonton film unik. Juga nulis di blog: https://dewipuspasari.net; www.keblingerbuku.com; dan www.pustakakulinerku.com

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Dominasi Netflix dalam Nominasi "Golden Globes 2020", Layanan Streaming Makin Unjuk Gigi?

10 Desember 2019   23:25 Diperbarui: 11 Desember 2019   05:01 529
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Daftar nominasi Golden Globes 2020 telah diumumkan pada Senin (9/12/2019). Ada yang menarik ketika memerhatikan 125 nama sineas dan film yang dalam daftar tersebut. Rupanya Netflix makin unjuk gigi dengan 34 nominasi dengan "The Irishman"dan "Marriage Story" mendominasi.

Film "The Irishman" dan "Marriage Story" belum lama ditayangkan di Netflix. Film ini langsung mendapatkan banyak pujian dari para kritikus dan penonton awam.

Meskipun "The Irishman" berdurasi tiga jam tiga puluh menit, para penonton tak gentar untuk menyaksikan film teranyar Martin Scorsese dengan bintang kesayangannya, Robert De Niro. Film ini berkisah tentang kiprah mafioso Italia berdasarkan kisah nyata.

Filmnya dikemas dengan alur yang tak linear namun tetap mudah dinikmati. Cerita yang apik, akting jajaran pemainnya yang solid, juga skoringnya yang membuat cerita makin dramatis membuat durasi tak jadi soal pelik. 

Dengan "The Irishman", Netflix meraih 5 nominasi, yaitu nominasi sutradara (Martin Scorsese), aktor pendukung kategori drama (Al Pacino dan Joe Pesci), film drama dan skenario (Steven Zaililan).

Kedua film Netflix ini banjir pujian dan bisa jadi juga lolos dalam ajang Oscar (sumber: Esquire)
Kedua film Netflix ini banjir pujian dan bisa jadi juga lolos dalam ajang Oscar (sumber: Esquire)
Rivalnya, "Marriage Story" malah mencatatkan 6 nominasi. Film tentang sepasang suami istri yang sedang mengalami konflik perpecahan berhasil meraih nominasi untuk kategori film drama, aktor (Adam Driver), aktris (Scarlett Johansson), aktris pendukung (Laura Dern), skenario (Noah Baumbach), dan skoring (Randy Newman).

Selain "The Irishman" dan "Marriage Story", film drama dan film serial Netflix lainnya juga mendapatkan apresiasi. Film dan serial tersebut yaitu "The Two Popes (film, aktor - Jonathan Pryce, aktor pendukung - Anthony Hopkins skenario -Anthony McCarten), "Dolemite is Ny Name" (film musikal/komedi, aktor musikal/komedi - Eddie Murphy), "The Crown"(serial drama, aktris serial drama- Olivia Colman, aktor serial drama- Tobias Menzies, aktris pendukung - Helena Bonham Carter), "The Kominsky Method" (serial musikal/komedi, aktor serial musikal/komedi - Michael Douglas, aktor pendukung - Ian Arkin), dan "Unbelievable" (serial pendek, aktris serial pendek - Kaitlyn Dever dan Merritt Wever).

Film-film Netflix bersaing dengan film-film-film mainstream di antaranya "Knives Out", "Joker", "Ford vs Ferrari", "Once Upon a Time in Hollywood", "1917", "The Little Women", dan "Bombshell". 

Layanan streaming lainnya yang juga mendulang nominasi yaitu Amazon Prime Video, Apple TV Plus, dan Hulu. Bahkan jika ditotal maka nominasi film serial yang dibuat oleh layanan streaming ini jauh lebih banyak dari serial yang dibuat dan ditayangkan oleh stasiun televisi konvensional.

Film Joker,1917, dan Once Upon a Time in Hollywood merupakan film mainstream yang bersaing dengan film streaming (sumber: movieweb)
Film Joker,1917, dan Once Upon a Time in Hollywood merupakan film mainstream yang bersaing dengan film streaming (sumber: movieweb)
Dengan melihat pengumuman nominasi ini maka produsen film dan stasiun televisi perlu lebih berhati-hati. Persaingan akan semakin sengit dan lawannya adalah yang mungkin tak mereka sadari, berupa, layanan streaming.

Netflix dan Penghargaan Bergengsi
Pada tahun 2014 Netflix mencatatkan sejarah dengan kali pertamanya masuk nominasi dan meraih penghargaan Golden Globes lewat serial "House of Cards". 

Pemerannya, Robin Wright berhasil meraih piala sebagai aktris terbaik untuk kategori drama serial televisi. Tahun-tahun berikutnya makin banyak film yang berhasil terjaring di ajang bergengsi ini.

Hingga tahun 2019 Netflix tercatat meraih 41 nominasi dan 10 piala Golden Globes. Puncaknya adalah "Roma" yang berhasil meraih piala dalam kategori bergengsi, yaitu sutradara terbaik.

Sepertinya berkat "Roma" yang juga menjadi film terbaik Oscar 2019, kepercayaan diri Netflix bertambah. Mereka makin tertantang untuk membuat karya-karya film yang berkualitas, tak kalah dengan yang dihasilkan oleh para produsen film ternama.

Jalan Netflix ke ajang penghargaan bergengsi memang tak mulus. Sutradara terkenal, Steven Spielberg mencoba menentang layanan streaming seperti Netflix untuk ikut bertarung di ajang penghargaan seperti Oscar karena menganggapnya seperti film drama di televisi. Ia berpendapat hanya film yang tayang di bioskop yang bisa mendapatkan nominasi Oscar. 

Pendapat Steven selaras dengan ajang Cannes. Festival beken ini pun hanya memberikan penghargaan ke film yang diputar di bioskop, film streaming hanya diperbolehkan diputar di festival tersebut, tapi tidak mendapatkan kesempatan mendapatkan penghargaan. Tapi entah bagaimana ke depannya, apakah Cannes masih bersikukuh menolak layanan streaming?

Banyak pihak terkejut dengan pengumuman nominasi Golden Globes 2020 (sumber: vanity fair)
Banyak pihak terkejut dengan pengumuman nominasi Golden Globes 2020 (sumber: vanity fair)
Ada yang pro dan kontra terhadap pendapat Stephen. Layanan streaming memang merupakan disrupsi di industri perfilman. Keberadaannya sulit dihindari dan sebaiknya tetap diberi tempat karena ini merupakan bentuk sebuah inovasi. 

Masyarakat modern banyak yang lelah dan tak sempat pergi ke bioskop sehingga layanan ini sangatlah membantu menjadi media penghibur. Malah sebaiknya industri film mainstream dan stasiun TV konvensional lebih terpacu untuk menghasilkan karya-karya film yang terbaik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun