Mohon tunggu...
Dewi Puspasari
Dewi Puspasari Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis dan Konsultan TI

Suka baca, dengar musik rock/klasik, dan nonton film unik. Juga nulis di blog: https://dewipuspasari.net; www.keblingerbuku.com; dan www.pustakakulinerku.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Serba-serbi Kompasianival, dari Jaga Stan hingga Reunian

23 November 2019   22:57 Diperbarui: 24 November 2019   15:47 55
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ayo bisa jawab nggak? (Dokpri)

Apa sih yang paling seru dari Kompasianival? Tentunya acara kumpul-kumpul bersama kompasianer. Ngobrol-ngobrol sambil foto-foto, pas dengan tema Kompasianival 2019, "Reunite".

Tanggal 23 November sudah kulingkari. Hari ini ada agenda khusus kumpul-kumpul bersama kompasianer di Kompasianival. Pada hari ini juga ada agenda istimewa KOMiK yaitu peluncuran buku. Kebetulan aku salah satu penulis, sehingga antusias menyambutnya.

Setelah registrasi yang memakan waktu lama karena QR code sempat tidak terbaca dan harus diteruskan ke email lain, maka aku bergegas menuju ke stan KOMiK. Wah rupanya stannya lumayan ramai oleh pengunjung. 

Ayo jawab pertanyaan uji pengetahuan film (dokpri)
Ayo jawab pertanyaan uji pengetahuan film (dokpri)

Dipandu oleh Linda dan Noval juga dibantu oleh mba Erni alias mba Denik, Nurul, dan Livia, pengunjung stan diajak mengikuti berbagai aktivitas di stan. Ada kuis menjawab tiga pertanyaan tentang film, kuis dengan hadiah kejutan dalam balon, dan juga kuis instagram. 

Melihat antusiasme pengunjung aku jadi merasa senang. Yang paling seru ketika menusuk balon dengan pin. Wah aku juga takut kaget dan langsung menutup kuping. Dengan banyaknya peserta maka hadiah kuis pun cepat habisnya. Makanan kecil pun akhirnya jadi hadiah hehehe.

Buku-buku "Sinema Indonesia, Apa Kabar?" juga cukup laris. Ada seorang pengunjung yang minta tanda tangan penulis lalu mengajak berfoto bareng. Kami dengan senang hati mengguratkan tanda tangan di atas bukunya. Siapa tahu suatu ketika jadi penulis terkenal amiiin.

Kemudian ada seorang kompasianer yang rupanya berkepentingan dalam mengelola ISBN di Perpusnas. Ia memeriksa ISBN buku kami, apakah sudah benar. Syukurlah sudah tepat. 

Beliau lalu menyarankan kami sering-sering untuk memberikan literasi membaca buku. Ada ruang Perpusnas di lantai dua yang bisa dimanfaatkan oleh para penulis. Kami pun menerima saran tersebut dengan senang.

Bersalaman kemudian say hello ke kompasianer yang jarang bertemu. Berikutnya adalah sesi mengobrol. Rupanya ada juga yang mencariku hanya untuk diajak ngobrol hahaha.

Tak lengkap jika kemudian kami tak berfoto bareng. Hari ini aku hanya meramaikan stan dan ngobrol ini itu. Tapi itulah Kompasianival, ajang darat bagi kompasianer.

Ayo bisa jawab nggak? (Dokpri)
Ayo bisa jawab nggak? (Dokpri)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun