Mohon tunggu...
Devi Ervika
Devi Ervika Mohon Tunggu... Lainnya - Long life hallucinations

✨

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

"Hotel Del Luna", Surat Cinta untuk Wanita Kuat

4 September 2021   09:24 Diperbarui: 4 September 2021   09:37 1403
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: @hotel_del_luna_

Bagi orang yang belum mengenalnya, mungkin ia terlihat menyebalkan dan tidak memiliki belas kasih. Namun saat sudah mengenalnya pasti pandangan itu akan berubah. Karena di balik sosoknya yang kuat dia menyimpan luka yang amat berat di dalam hatinya.

Wanita yang kuat itu, saat dihadapkan dengan pilihan yang beratpun seperti saat harus memilih antara cinta barunya atau laki-laki yang telah menunggunya beribu tahun, tetap bisa memilih mana yang sejujurnya apa yang hatinya mau.

Walaupun cinta di masa lalunya ternyata tidak pernah mengkhianatinya dan sebaliknya, sangat mencintainya, namun akhirnya dia tetap memilih Koo Chan Seong yang mengajarinya tersenyum dan menjadi bahagia.

Namun bagaimanapun Go Chung myung adalah definisi sadboy ternyesek. Sudah disalahpahami, menunggu beribu tahun, eh endingnya justru ditinggal di jembatan sungai sanzu.

Dan meski tampak tidak adil, menurutku Man wol sudah memilih yang benar. Maybe dia juga berfikir kalau Chung myung adalah bagian dari masa lalunya. Dan sebagai wanita kuat, tidak seharusnya dia terpaku pada masa lalu, terlebih jika di masa depan ada seseorang yang membuatnya merasa lebih baik.

Karakter Jang Man Wol ini menunjukkan kepada penonton, bagaimana wanita juga bisa menjadi kuat, cantik serta memimpin dirinya sendiri. Wanita tidak harus lemah dan mencari seorang pria untuk melindunginya. Dalam artian harus bisa mengandalkan dirinya sendiri.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun