Mohon tunggu...
Devi Aulya Wibowo
Devi Aulya Wibowo Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Komunikasi

There's no remedy for memory

Selanjutnya

Tutup

Hobby

Tren Bisnis yang Dimulai dari Hobi

1 Oktober 2020   13:32 Diperbarui: 1 Oktober 2020   14:50 99
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hobi. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Pada masa pandemi Covid-19 ini membuat semua masyarakat resah karena dengan adanya pandemi ini membuat aktivitas masyarakat terbatas. Dimulai dari kegiatan belajar mengajar, beribadah sampai bekerja semua harus dilakukan di rumah. Selain itu, tidak sedikit perusahaan yang melakukan PHK terhadap karyawannya. 

Bagi karyawan yang sudah di PHK mereka harus mencari penghasilan demi kehidupannya. Tentu susah mencari pekerjaan saat pandemi ini, apalagi pemerintah memberlakukan PSBB. Semenjak diberlakukannya PSBB ini banyak masyarakat yang merasa jenuh sehingga mencari kegiatan dengan mencoba hobi baru. Dimulai dari hobi masyarakat dapat mengembangkan menjadi sebuah bisnis. Banyak masyarakat yang mencobanya dan sekarang menjadi sebuah trend di kalangan masyarakat. 

Berikut ini contoh trend bisnis yang dimulai dari hobi :

1. Trend Bisnis Ikan Cupang

 Bisnis ini sangat cocok bagi anda yang memiliki hobi memelihara ikan hias terutama ikan cupang. Akhir-akhir ini ikan cupang sangat digemari oleh masyarakat. Selain memiliki beragam warna yang cantik, ikan cupang memiliki daya tahan tubuh yang kuat selain itu untuk membudidayakan ikan cupang cukup mudah dan tidak memerlukan tempat yang luas. Harga kisaran ikan cupang ini dimulai dari puluhan ribu sampai jutaan rupiah. 

2.  Trend Bisnis Tanaman Janda Bolong

Selain ikan cupang, bisnis tanaman janda bolong ini juga sedang meroket. Bisinis ini cocok bagi anda yang memiliki hobi berkebun. Tanaman Philodendrum jenis Monstera Variegata atau yang dikenal dengan janda bolong ini menjadi trend pada jenis tanaman hias. Tanaman ini memiliki bentuk daun yang khas dan aesthetic untuk menghias ruangan selain itu tanaman ini juga dapat menetralisasikan udara di dalam ruangan. Semenjak tanaman ini banyak digemari oleh masyarakat harga tanaman ini melonjak hingga mencapai ratusan juta.

3. Trend Bisnis Cinnamon Rolls

Yang terakhir bisnis cinnamon roll, bisnis ini ditunjukkan bagi anda yang memiliki hobi dalam membuat kue. Belakangan ini kue cinnamon roll ini banyak digemari oleh kaum millenial. Cinnamon roll sendiri berasal dari Eropa bagian Utara. Bahan utama kue ini adalah kayu manis, yang mana sangat mudah ditemukan di Indonesia. Kue ini memiliki rasa rempah yang cukup kuat. Pembuatan cinnamon roll ini juga cukup mudah dan kue ini juga bisa dikreasikan dengan memberikan topping atau memberikan rasa yang beragam. Harga kisaran cinnamon roll ini dimulai dari pulhan ribu hingga ratusan ribu.

Apakah anda tertarik untuk mencoba trend bisnis ini?

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun