Mohon tunggu...
Devi ViviaN
Devi ViviaN Mohon Tunggu... Guru - Guru

Saya adalah seorang Guru dengan hobi Traveling dan kuliner.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Menggunakan Aplikasi Canva dalam Model Pembelajaran Project Based Learning

30 Januari 2023   14:15 Diperbarui: 30 Januari 2023   14:29 1144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Meningkatkan Keaktifan Peserta Didik Kelas XII SMK Melalui Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning Dengan Aplikasi Canva Pada Materi Job Application Letter

Pembelajaran Berbasis Proyek (Project Based Learning) adalah model pembelajaran yang menggunakan proyek atau kegiatan sebagai media. Menurut Kemdikbud (2013), peserta didik melakukan eksplorasi, penilaian, interpretasi, sintesis, dan informasi untuk menghasilkan berbagai bentuk hasil belajar. Dalam pembelajaran ini peserta didik menggunakan bantuan media pembelajaran dalam mengerjakan proyek menggunakan aplikasi Canva. Sekarang ini aplikasi Canva sedang menjadi trend di kalangan pelajar.

Perkembangan teknologi informasi pada saat ini bisa di terapkan dalam dunia pendidikan.

Salah satu dari banyaknya aplikasi  yang dapat di gunakan sebagai media pembelajaran adalah Canva, yaitu program desain online yang menyediakan bermacam media pembelajaran seperti presentasi, resume (CV), poster, pamflet, brosur, grafik, bulletin, dan lain sebagainya. Canva menyediakan fitur-fitur atau kegunaannya untuk pendidikan, yaitu sebagai media pembelajaran yang kreatif, inovatif, interaktif, dan kolaboratif sehingga membuat pembelajaran menjadi mudah dan menyenangkan.

Sebagai aplikasi berbasis teknologi Canva menyediakan lebih banyak template menarik untuk menarik minat peserta didik dalam proses pembelajaran. Berbagai template menarik dapat disajikan dalam Power Point. Selain itu, Canva juga bisa dimanfaatkan peserta didik untuk membuat presentasi hasil tugas, poster, puisi, iklan, dan lain sebagainya.

Sebagai contoh, pembelajaran  bahasa inggris dalam materi Job Application Letter kelas XII SMK. Dalam materi ini peserta didik bisa membuat desain Curriculum Vitae atau Resume menggunakan Canva. Desain yang bisa mereka pilih mempunyai variasi warna dan tulisan yang beraneka ragam, membuat Curriculum Vitae menjadi  lebih menarik. Sebelumnya peserta didik hanya menulis Curiculum Vitae menggunakan kertas  Folio. Cara ini tergolong sudah ketinggalan zaman di era yang serba digital ini.

Berdasarkan latar belakang tersebut, Penulis selaku guru bahasa inggris di SMK Negeri 1 Tulung berupaya untuk meningkatkan keaktifan peserta didik dalam pembelajaran melalui media berbasis aplikasi Canva tersebut.

Maryova R, F (2022) mengatakan bahwa berdasarkan kemampuan peserta didik dalam menulis surat lamaran pekerjaan menunjukan peningkatan dari  penulisan surat lamaran pekerjaan, mulai dari salam pembuka, isi surat dan salam penutup. Pada bagian isi juga sudah dikemukakan. Akan tetapi ada beberapa kalimat, kata, serta penggunaan tanda baca yang tidak tepat yang terdapat pada hasil tugas surat lamaran pekerjaan yang dibuat peserta didik.

Melalui media Canva peserta didik aktif dalam membuat proyek yang telah di sepakati dan di selesaikan sesuai dengan jadwal yang telah di tetapkan.

Dengan menggunakan aplikasi Canva peserta didik menjadi lebih kreatif dan bersemangat dalam menghasilkan proyek pembelajaran karena bisa menuangkan ide mereka dengan berbagai macam desain. Cara penggunaan juga tergolong mudah, sehingga dapat memberikan kemudahan bagi guru dan peserta didik untuk memanfaatkannya sebagai media pembelajaran.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun