Mohon tunggu...
Devana Afriani Dewi
Devana Afriani Dewi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Kampus Sumedang Angkatan 2018.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN Tematik UPI Adakan Pembelajaran Calistung untuk Siswa Jenjang Sekolah Dasar di Kota Cirebon

17 Juli 2021   12:27 Diperbarui: 17 Juli 2021   13:53 261
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada masa pandemi kita diwajibkan untuk tetap di rumah saja demi menekan penyebaran virus Covid-19. Kebijakan ini diterapkan pada semua sektor tak terkecuali sektor pendidikan. Sudah satu tahun semua sektor dirumahkan demi menekan penyebaran virus Covid-19 yang semakin hari semakin mengkhawatirkan. Tentunya kebijakan ini menuai pro dan kontra. Pada sektor pendidikan, siswa-siswinya sudah satu tahun lebih tidak melaksanakan kegiatan belajar mengajar di sekolah. Pendidikan harus tetap berjalan dalam kondisi yang terbatas. 

Akhirnya, sistem pembelajaran berubah dari tatap muka menjadi pembelajaran jarak jauh (PJJ). Pembelajaran jarak jauh adalah pembelajaran yang diajarkan dari jarak jauh tanpa ruang kelas fisik. Sekolah reguler tiba-tiba terpaksa menggunakan aplikasi media pembelajaran jarak jauh untuk siswa secara bersamaan. Tidak semua guru bisa cepat beradaptasi dengan keadaan ini, dengan kata lain masih banyak orang yang kikuk secara teknis. Siswa sering merasa bosan dan frustasi sehingga mengurangi motivasi belajarnya.

Para orang tua mulai khawatir terhadap pendidikan anak-anaknya yang hanya mengandalkan media daring dan siaran pendidikan dari stasiun televisi yaitu TVRI. Mereka beranggapan bahwa dengan mengandalkan dua media tersebut masih kurang cukup untuk memenuhi kebutuhan anak-anaknya di bidang pendidikan.

Melihat permasalahan tersebut. Saya, mahasiswa KKN Tematik UPI  dengan tema Membangun Desa Melalui Bidang Pendidikan mencoba mengatasi permasalahan dengan mengadakan program kerja CALISTUNG (Baca Tulis Hitung) dengan sasaran siswa PAUD dan siswa SD. Program ini dilaksanakan mulai dari Senin 5 Juli 2021 sampai saat ini dan dilaksanakan setiap empat kali seminggu. Bertempat di RW 03 Karang Makmur Kelurahan Drajat Kota Cirebon Jawa Barat dan sudah disetujui oleh pihak kelurahan Drajat.

 Dengan dibantu oleh pihak LPPM UPI beserta Dosen Pembimbing Lapangan yaitu Bapak Prof. Dr. Yudha Munajat Saputra, M.Ed berhasil membuka pelaksanaan KKN Tematik dengan lancar dan tetap ketat pada protokol kesehatan. Sebelum program dimulai, biasanya siswa akan diarahkan untuk baris 2 banjar dan tetap menjaga jarak, jika siswa tidak memakai masker akan saya  beri masker medis dengan 3 lapis yang sesuai dengan anjuran. Kemudian satu persatu siswa akan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir. Siswa juga akan diarahkan untuk mencuci tangan dengan baik dan benar. Adapaun cara mencuci tangan yang baik dan benar sesuai Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO yaitu:

  1. Basahi tangan dengan air bersih.
  2. Gunakan sabun pada tangan secukupnya .
  3. Gosok telapak tangan yang satu ke telapak tangan lainnya.
  4. Gosok punggung tangan dan sela jari.
  5. Gosok telapak tangan dan sela jari dengan posisi saling bertautan.
  6. Gosok punggung jari ke telapak tangan dengan posisi jari saling bertautan.
  7. Genggam dan basuh ibu jari dengan posisi memutar.
  8. Gosok bagian ujung jari ke telapak tangan agar bagian kuku terkena sabun.
  9. Gosok tangan yang bersabun dengan air bersih mengalir.
  10. Keringkan tangan dengan lap sekali pakai atau tissu
  11. Bersihkan pemutar keran air dengan lap sekali pakai atau tissu

Sumber : Pribadi
Sumber : Pribadi

Setelah anak-anak mencuci tangan dengan baik dan benar lalu masuk ke baperkam tempat program berlangsung dan duduk sesuai meja dengan tetap menjaga jarak dan selalu memakai masker saat program berlangsung. Siswa yang saya dampingi rata-rata mengambil kelas berhitung dengan materi operasi hitung bilangan bulat dan statistika. Pembelajaran tetap mengedepankan protokol kesehatan dengan tiap mahasiswa memegang satu buah handsanitizer sebagai antisipasi pencegahan virus Corona. Pada saat pendampingan saya menemukan banyak anak yang masih kesusahan dalam menghitung terutama perkalian dan pembagian. Padahal keduanya adalah poin penting yang harus dikuasai dalam matematika. Biasanya untuk memudahkan mereka saya mempunyai metode tersendiri yaitu metode "lidi" dimana ketika siswa menemukan soal perkalian, siswa akan menggambar beberapa garis sesuai perintahnya dan mencoret atau menggabungkannya untuk mendapatkan hasil tersebut. Teknis ini cukup efektif untuk memudahkan namun tidak saya sarankan untuk digunakan berkali-kali terutama untuk siswa SD kelas tinggi karena memakan waktu yang cukup lama. 

Sumber : Pribadi
Sumber : Pribadi

Setelah dirasa anak cukup lancar mengerjakan dan menemukan jawaban dengan tepat, saya memberikan pengayaan berupa soal yang serupa namun dengan angka yang berbeda. Pengayaan ini bertujuan agar siswa semakin lancar dalam memahami konsep tentang operasi hitung bilangan bulat. Tak lupa setiap 1 minggu sekali saya akan memberikan reward kepada mereka apabila berhasil menyelesaikan soal-soal dan memahaminya dengan baik dan benar. Pemberian reward ini juga bertujuan agar anak selalu termotivasi untuk belajar dan bisa. Program ini mendapat antusias yang tinggi sekali dari warga RW 03 Karang Makmur sehingga para orang tua mempercayakan putra-putrinya untuk didampingi oleh saya dan teman-teman mahasiswa KKN Tematik UPI. Tak hanya bertemu langsung, program ini juga saya lakukan melalui via whatsapp dengan melibatkan orang tua siswa agar bisa memonitor langsung perkembangan anaknya ketika mengikuti program CALISTUNG. Saya menerima dengan senang hati apabila ada siswa bertanya jika menemukan kesulitan dalam menemukan jawaban serta untuk orang tua yang ingin konsultasi mengenai bagaimana cara mendampingi anak ketika belajar dengan tepat. Saya juga sharing dengan orang rua mengenai kendala atau hambatan saat belajar dan bagaimana menemukan solusinya.

Sumber : Pribadi
Sumber : Pribadi

Penyelenggaraan program KKN Tematik dengan tema Membangun Desa Melalui Bidang Pendidikan ini diharapkan dapat membawa manfaat bagi pihak-pihak yang berkepentingan dan turut serta membangun kesadaran akan pentingnya kerjasama dalam menjawab tantangan pendidikan di masa pandemi Covid-19. Program ini dirancang untuk membantu siswa dan orang tua dalam mengatasi masalah yang terjadi saat dilakukannya pembelajaran jarak jauh atau daring. Ini tidak lebih dari menciptakan pembelajaran yang bermakna selama pandemi Covid-19. Selain itu, program KKN ini merupakan wadah untuk belajar dan mengamalkan ilmu yang telah diperoleh mahasiswa saat kuliah.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun