Mohon tunggu...
Inovasi

Pengaruh Robot terhadap Gaya Hidup Manusia

15 Juli 2018   21:14 Diperbarui: 15 Juli 2018   21:38 2760
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Inovasi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Jcomp

1. ROBOT

Robot adalah sebuah alat mekanik yang dapat melakukan tugas fisik, baik menggunakan pengawasan dan kontrol manusia, ataupun menggunakan program yang telah didefinisikan terlebih dahulu (kecerdesan buatan). Robot seringkali terdengar di telinga kita muncul pada film--film kartun ataupun film-film Hollywoud, contoh saja pada film Transfomer yang disana diceritakan bahwa ada robot yang bisa berubah bentuk menjadi mobil dan bahkan bisa berubah menjadi senjata. Robot menjadi tren kemungkinan karena robot adalah perwujudan dari teknologi futuristic yang paling canggih.

 Mada Sanjaya W.S ph.D. (2016:08) dalam buku Robot Vision bahwa arti robot dalam kamus besar bahasa Indonesia berasal dari kata "robota" yang artinya pekerja. Robot dapat didefinisikan sebagai sebuah alat mekanik yang dapat bekerja secara terus-menerus membantu pekerjaan manusia, yang dalam menjalankan tugasnya dapat dikontrol langsung oleh manusia ataupun bekerja secara otomatis, sesuai program yang telah di tanamkan pada chip kontroler robot.

Dalam buku Panduan Praktis Membuat Robot Cerdas, karya Mada Sanjaya W.S ph.D. (2016:06) menjelaskan bahwa jenis atau macam-macam robot dibagi menjadi dua kriteria, yaitu :

a) Robot autonomous adalah robot yang bekerja tanpa harus di kontrol langsung oleh manusia. Contoh robot autonomous adalah robot line tracer, robot light follower, robot obstacle avoide lampu lalu lintas, pintu otomatis, dan lainnya. Prinsip kerja robot autonomous secara sederhana adalah kemampuannya dalam memberikan respons terhadap perubahan kondis lingkungan berbagai sensor yang dimilikinya.

b) Robot kontrol adalah robot yang harus dikendalikan langsung oleh manusia. Contoh robot jenis ini adalah komputer PC/laptop, televisi, bahkan           robot remote kontrol, dan lainnya.

Arief Purnomo mengemukakan dalam tulisannya yang berjudul "Definisi Robot, jenis-jenis Robot, klasifikasi Robot, komponen Robot" bahwa jenis-jenis robot dibagi 5 jenis, dan salah diantaranya sudah di sebutkan dalam buku karya Mada Sanjaya W.S ph.D yang berjudul Panduan Praktis membuat Robot Cerdas. Berikut adalah jenis-jenis robot menurut Arief Purnomo:

a. Robot Mobile

Robot mobil atau Mobile Robot adalah kontruksi robot yang ciri khasnya adalah mempunyai aktuator berupa roda untuk menggerakan keseluruhan badan robot tersebut, sehingga robot tersebut dapat melakukan perpindahan posisi dari satu titik ke titik yang lain. Robot mobil ini sangat disukai bagi orang yang mulai mempelajari robot. Hal ini karena robot mobil tidak memerlukan kerja fisik yang berat untuk dapat membuat sebuah robot mobile minimal diperlukan pengetahuan tentang mikrokontroler dan sensor-sensor elektronik. 

Base robot mobil dapat dengan mudah dengan menggunakan plywood atau triplek, akrilik sampai menggunakan logam (aluminium). Robot mobil dapat dibuat sebagai pengikut garis (Line Follower) atau pengikut dinding (Wall Follower) ataupun pengikut cahaya, pengembangan yang dilakukan oleh beberapa anak bangsa bahkan anak SMA pun telah mencoba untuk mengembangkan robot mobile ini untuk beberapa fungsi, diantaranya ada robot line follower, maze solving, dan beberapa bentuk lain yang lebih unik seperti sekarang sedang dikembangkan oleh Ektrakurikuler Robotik (Robota Robotics School), dan beberapa perlombaan pun diadakan untuk menguji sejauh mana anak-anak mampu untuk mendalami ilmu robotika.

b. Robot Jaringan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun