Mohon tunggu...
Deddy Husein Suryanto
Deddy Husein Suryanto Mohon Tunggu... Penulis - Content Writer

Penyuka Sepak Bola. Segala tulisan selalu tak luput dari kesalahan. Jika mencari tempe, silakan kunjungi: https://deddyhuseins15.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Frank Lampard dan Pelatih Inggris di Klub Semenjana

28 Januari 2021   15:17 Diperbarui: 29 Januari 2021   19:47 1335
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Frank Lampard saat melatih Chelsea. Gambar: Matthias Hangst/Getty Images Europe/Getty Images via AFP/via Kompas.com

Hal ini berbeda dengan klub medioker yang masih memberikan banyak kesempatan kepada pemain Inggris. Selain karena para pemain itu adalah pemain akademi, juga karena pemain Inggris tidak akan banyak menuntut kepada klub medioker. Bisa mendapat menit bermain reguler saja sudah sangat untung.

Berbeda, jika itu terjadi pada klub besar. Pemain Inggris akan mencoba membuat tuntutan-tuntutan lain, karena mereka juga sebenarnya merasa dibutuhkan untuk kuota pemain homegrown.

Tetapi, yang paling menyebalkan adalah ketika mereka sudah mampu bermain baik selama semusim, maka seolah-olah mereka sudah memenangkan sesuatu. Publik dan khususnya media massa Inggris pun langsung heboh dan menggadang-gadang mereka sebagai pemain hebat, padahal sangat belum.

Ini yang kemudian disayangkan jika seorang Frank Lampard terjebak pada kepentingan identitas, bukan kualitas. Keras kepala memang boleh, tetapi kalau dasarnya hanya karena kepentingan identitas, itu sangat tidak rasional.

Dan, seorang Roman Abramovich jelas tidak peduli dengan itu. Ia hanya ingin melihat Chelsea juara, entah di mana. Karena, dia juga memecat semua manajer Chelsea dengan beragam pencapaian mereka.

Jadi, Lampard sepatutnya bahagia, karena dia telah keluar dari kerangkeng Abramovich. Ia kini bisa mempertimbangkan klub-klub medioker yang pasti akan memperebutkan tandatangannya, dan akan mendukung misinya memberdayakan pemain Inggris.

Tujuh dari 10 manajer asing berada di 10 besar klasemen EPL (28/1). Gambar: diolah dari Google/Premierleague
Tujuh dari 10 manajer asing berada di 10 besar klasemen EPL (28/1). Gambar: diolah dari Google/Premierleague
Malang, 28 Januari 2021
Deddy Husein S.

Terkait: Kompas.com 1, 2, 3, Goal.com, Bola.com, Detik.com, BTSport.com.

Tersemat: Ayobandung.com dan Panditfootball.com.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun