Mohon tunggu...
Davino Prananda
Davino Prananda Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar

Seorang Pelajar Sekolah

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Covid-19 dan Pandemi

27 November 2021   21:33 Diperbarui: 27 November 2021   21:37 70
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

      Covid 19, virus yang sangat tidak diduga duga datang ke dalam kehidupan kita. Tidak ada hujan tidak ada angin tiba tiba virus ini datang dan menggemparkan seluruh belahan dunia. Virus yang sangat berbahaya dan bisa dengan sekejap membunuh orang orang. Banyak sekali korban jiwa akibat serang dari virus ini. Virus Covid 19 inilah yang membuat kita terjebak di masa pandemi dan harus diam didalam rumah. Membuat kita tidak bisa berinteraksi langsung dengan orang-orang sekitar, teman, dan keluarga besar. Membuat kita harus berhati hati dan lebih ekstra dalam menjaga imun tubuh agar tetap kuat dan tidak gampang terpapar. Contohnya seperti saya yang seorang pelajar yang harus sekolah dari rumah lewat daring. Banyak sekali momen momen indah yang terlewatkan oleh karena virus Covid 19 ini. Begitu banyak hal yang bisa dilakukan seperti jalan jalan bersama keluarga maupun teman, bermain diluar bersama kerabat dan masih banyak lagi. 

      Namun jika dipikir pikir lagi, dibalik suatu peristiwa pasti ada tujuannya. Dibalik suatu peristiwa pasti ada maknya tersembunyi. Kita juga harusnya bersyukur dan tidak hanya mengeluh mengapa covid 19 melanda kita. Dibalik banyaknya keburukan dari covid 19 pasti ada suatu makna positif yang bisa kita dapatkan dari virus covid 19 ini. Sebagai contohnya karena virus covid ini merupakan virus yang menular maka kita harus memperlakukan lockdown di rumah masing masing, jadi kita lebih sering berinteraksi dengan keluarga kita di rumah. Selain itu, covid 19 juga menyadarkan banyak dari kita untuk melakukan pola hidup yang sehat. Makan yang sehat, berolahraga demi menjaga imun tubuh untuk tetap kuat agar tidak mudah sakit. 

    Dengan datangnya covid 19 ini kita tidak boleh lemas, menyerah, dan frustasi dengan yang terjadi dengan kita sekarang. Kita harus bisa menjalankan kehidupan kita dengan semangat sama dengan sebelom covid 19 datang dan menyerang. Jangan menjadikan covid 19 sebagai alasan untuk menyerah, alasan untuk tidak semangat belajar, alasan untuk tidak menggapai cita-cita. Justru kita harus ambil hikmah dari covid 19 dan gunakan sebagai motivasi untuk semangat dan terus maju. Masi banyak kok aktivitas yang bisa kita lakukan di masa pandemi. Kita bisa bermain bersama keluarga di rumah. Membuat kreasi di rumah untuk mengisi kebosenan yang di alami. Seperti membuat lukisan, makanan yang lezat sesuai dengan kemampuan dan hobi kalian masing-masing. Kita juga bisa mendorong orang tua untuk berolahraga di rumah saja seperti olahraga body weight contohnya push up, sit up dan masi banyak lagi. Selain itu juga olahraga yoga yang hanya membutuhkan ruang yang kecil dan sebuah matras. 

      Covid 19 ini memang sangat meresahkan kita dan membuat aktivitas kita menjadi sangat terbatas. Dan juga membuat masyarakat khawatir terkena virus covid 19 ini dan efek nya kepada tubuh. Namun sekali lagi kita harus percaya bahwa pasti ada makna dari sebuah covid 19 dan pandemi ini. Kita harus percaya dengan rencana Tuhan yang Maha Esa karena setiap rencana dari Tuhan itu pasti baik. Kita hanya perlu berdoa, percaya, semangat menjalani hidup dan waspada dengan virus ini. Kita tidak perlu merasa takut yang berlebihan karena justru itu lah yang akan menjatuhkan diri kita. Kita harus semangat dalam menjalani aktivitas dan percaya dengan rencana yang telah Tuhan berikan

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun