Mohon tunggu...
Dani Ramdani
Dani Ramdani Mohon Tunggu... Lainnya - Ordinary people

Homo sapiens. Nulis yang receh-receh. Surel : daniramdani126@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Blunder Fatal Emiliano Martinez Bawa Arsenal Kembali ke Puncak Klasemen Liga Inggris

19 Februari 2023   10:18 Diperbarui: 19 Februari 2023   10:27 302
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Emiliano Martinez melakukan blunder saat laga kontra Arsenal. (Reuters/John Sibley EDITORIAL USE ONLY) via CNN Indonesia

Liga Inggris pekan ke-23 menyajikan laga seru antara Aston Villa vs Arsenal. Arsenal keluar sebagai pemenang usai berbalik unggur 2-4.

Arsenal tentu mengusung misi menang saat melawat ke Villa Park. Pasalnya ini menjadi momen bagi The Gunners untuk kembali ke puncak klasemen Liga Inggris. 

Hal itu karena pada saat bersamaan Man. City terpeleset dan hanya bermain 1-1 kontra Nottingham Forest. 

Laga sendiri berjalan seru karena kedua kesebelasan saling berbalas gol. Tuan rumah berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-8 Matty Cash berhasil mengirim umpan lambung pada Watkins. 

Watkins kemudian menggring bola ke dalam kotak penalti dan berhasil merobek jala gawang Arsenal dengan sepakan mendatar. 

Lima menit berselang, Bukayo Saka berhasil menyamakan skor melalui tendangan voli di dalam kotak penalti. Skor kembali imbang 1-1.

Pada menit ke-32, Coutinho kembali membawa Aston Villa unggul. Melalui unpan mendatar di sisi kanan pertahanan Arsenal, Coutinho berhasil melepaskan sepakan keras ke sisi kanan gawang Arsenal. 

Hingga turun minum, Skor 2-1 untuk keunggulan Aton Villa. Di babak kedua, Arsenal mengusai jalannya pertandingan dan mencari gol kedua penyeimbang kedudukan. 

Gol kedua yang ditunggu-tunggu Arsenal akhirnya lahir pada menit ke-61. Sepakan kaki kiri Oleksandr Zinchenko berhasil menyamakan skor  2-2.

Comeback luar biasa dilakukan Arsenal pada menit injury time. Arsenal berbalik unggul pada menit ke-90+3. Sepakan keras Jorginho membentur mistar gawang. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun