Mohon tunggu...
Sosbud

Petani Dibantu Babinsa Panen di Desa Kertawangun Kec. Sindangagung

13 Januari 2018   22:20 Diperbarui: 14 Januari 2018   00:56 677
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Kab. Kuningan), Koramil dan Babinsa, terus membina petani dari mulai pembukaan lahan, penggarapan lahan, penyemaian, penanaman, pemupukan, panen dan yang terakhir Pasca Panen agar menjual hasil panen padinya ke Bulog, sehingga memberikan dampak peningkatan kesejahteraan kepada petani. Pembinaan terhadap para petani baik dalam Penerapan Inovasi Teknologi sehingga Luas Tanam dapat meningkat dengan mempasilitasi sarana dan prasarana pertanian yang di butuhkan oleh petani serta mengali terus potensi dalam rangka menunjang swasembada pangan sehingga diharapkan dapat merubah kondisi Perekonomian Masyarakat khususnya para petani di Kabupaten Kuningan.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Tugas pendampingan yang dilaksanakan oleh seluruh Babinsa adalah wujud kepedulian dari TNI kepada Masyarakat dan membantu Program Pemerintah dalam sudah sesuai dengan Delapan Wajib TNI yaitu TNI Menjadi Contoh dan Mempelopori Usaha-Usaha Untuk Mengatasi Kesulitan Rakyat Sekelilingnya. Demikian halnya yang dilakukan Babinsa Desa Kertawangunan dari Koramil 1513/ Garawangi Kodim 0615/Kuningan Serda Agus Liambo melaksanakan pendampingan pertanian Panen Padi di Sawah seluas 150 Bata dengan jenis Padi Varietas Ciherang di Sawah Bapak Hilman dengan alamat Desa Kertawangunan Kec. Sindangagung Kab. Kuningan Kelompok Tani " Sri Asih 1 " dan, Sabtu (13/1).

Kegiatan yang dilaksanakan Serda Agus Liambo  guna optimalisasi penyerapan gabah/beras oleh Bulog guna tercapainya target yang dibebankan oleh pemerintah, para Sebagai anggota Satkowil Serda Agus Liambo  akan terus bekerja dengan mengoptimalkan dan mengintensifkan pendampingan dan pengawalan penyerapan gabah/beras kepada Bulog di wilayah desa Binaannya. Program membangun ketahanan pangan Indonesia ditargetkan dapat tercapai selama 3 tahun, dengan demikian diharapkan pada saat itu Indonesia telah mencapai kondisi Swasembada Pangan Guna mewujudkan hal tersebut, pimpinan TNI AD beserta seluruh jajarannya berupaya untuk melaksanakan Pengawalan dan Pendampingan terhadap petani dari hulu hingga ke hilir.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Para petani berharap pendampingan Babinsa kepada petani ini harus terus dilakukan secara kontinyu dan berkelanjutan sehingga nantinya diharapkan Babinsa selalu dapat membantu keluhan para petani khususnya petani yang dipelosok yang masih kurang mendapatkan sosialisasi dari PPL ataupun dari Dinas Pertanian setempat, olehnya itu petani sangat perlu mendapatkan pendampingan dari Babinsa ataupun dari Petugas PPL, (Mr. Bray/Cartaz).

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun