Mohon tunggu...
Daffa Fauzia Rohman
Daffa Fauzia Rohman Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa 22107030082 UIN Sunan Kalijaga

Hobi saya adalah fotografi dan kegiatan dibidang sosial

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Mahasiswa Aktif Internal atau Eksternal Kampus

12 Februari 2023   07:45 Diperbarui: 12 Februari 2023   07:50 558
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga | Sumber: Dokumen Pribadi Ilkom C 22

Masih banyak kalangan mahasiswa yang memiliki pandangan berseberangan antara aktif di kampus atau di luar kampus. Hal ini timbul karena anggapan dunia kerja yang nantinya akan dihadapi harus bisa banyak hal dan kebanyakan pikiran mengarah kepada organisasi internal kampus yang digadang gadang sebagai pembentukan pemikiran yang matang untuk nantinya terjun di dunia kerja. Hal ini mereka dapatkan berdasarkan pemikiran berorganisasi yang membentuk sikap dan karakter yang baik, untuk individu maupun kelompok.

Sedangkan sebagian lainnya berpendapat bahwa organisasi eksternal atau terjun langsung di masyarakat lebih menguntungkan, karena langsung berhadapan dengan segala polemik yang ada di lingkungan masyarakat tanpa rekayasa. Tentu kedua pendapat tersebut cukup bisa dipahami karena memiliki keuntungan dan kekurangan masing masing.

Kalangan mahasiswa akan lebih baik terlihat oleh masyarakat dan berguna bagi masyarakat, karena mahasiswa adalah orang yang memiliki kesempatan lebih baik dari kebanyakan masyarakat lainnya dalam mengenyam pendidikan di lingkungan universitas yang tentu hal ini tidak bisa dirasakan semua masyarakat, baik dari segi kemauan, kesempatan, ekonomi, dan banyak alasan lainnya sehingga banyak yang tidak dapat mengenyam pendidikan di kampus-kampus yang ada.

Mahasiswa yang aktif adalah orang-orang yang bisa melakukan banyak hal karena mereka inilah yang berani mengambil keputusan untuk diri sendiri dan orang banyak, karena mereka sudah tau setiap tindakan yang mereka ambil tentunya sangat berpengaruh tidak hanya diri mereka sendiri, tapi orang tua mereka, keluarga, serta masyarakat luas yang nantinya merasakan kinerja dari mahasiswa di masa depan.

Tentunya orang-orang yang mendapatkan kesempatan melanjutkan pendidikan pastinya akan berusaha maksimal, dan tidak dipungkiri bahwa banyak orang yang rela datang dari luar pulau demi mengenyam pendidikan yang diharapkan dapat mensukseskan mereka dan masyarakat nantinya. Tidak sedikit dari mereka yang mengambil pilihan mengambil pekerjaan sampingan demi membantu perekonomian keluarga dan tentunya meringankan kebutuhan harian mereka yang jauh dari kampung halangan.

Mereka yang memilih pekerjaan sampingan juga masuk kedalam kategori mahasiswa yang aktif atau produktif, karena mereka wajib membagi waktu mereka di kampus untuk mengenyam pendidikan dan waktu untuk mencari pundi-pundi rupiah serta menambah pengalaman mereka di luar lingkungan kampus yang mereka ambil sebagai tempat mengenyam pendidikan.

Banyak dari mereka juga aktif dalam diskusi diluar kelas dan banyak juga tempat seperti angkringan, warung kopi, dan tempat diskusi lainnya yang diisi oleh kalangan mahasiswa untuk berdiskusi banyak hal, seperti halnya tugas perkuliahan mereka, tugas organisasi, permasalahan di daerah mereka masing-masing, plan masa depan, dan masih banyak diskusi lainnya yang pastinya akan berguna bagi diri mereka sendiri.

Kalangan mahasiswa juga mendapatkan banyak keuntungan seperti dianggap sebagai orang yang masih dalam masa produktif yang paling bagus sehingga banyak lowongan pekerjaan yang memiliki posisi strategis yang menerima mahasiswa magang atau sampingan karena akan menghemat banyak aspek. Banyak juga perlombaan yang memberikan akses kepada kalangan mahasiswa yang mana ini akan sangat bermanfaat dari segi relasi dan pengalaman yang ada.

Keaktifan mahasiswa diharapkan oleh banyak kalangan untuk membangun bangsa di masa depan karena kondisi bagsa tentunya akan mengalami naik turun dari segala aspek, maka saat ini hampir semua jurusan memiliki banyak peminat bagi setiap orang untuk masuk. Tidak dipungkiri semakin lama persoalan di negara ini akan diserahkan kepada generasi muda yang sedang berproses menjadi lebih matang lagi di lingkungan kampus.

Persaingan baik di dalam negeri maupun luar negeri semakin lama semakin keras. Keras dalam artian semua berlomba lomba menjadi yang terbaik agar bisa menduduki posisi yang strategis dan dapat membangun bangsa yang terbaik menurut fersi mereka masing-masing. Tentunya nasib bangsa tidak bisa kita berikan kepada sembarang orang, karena nasib kita, masyarakat, anak cucu kita dimasa depan juga dipertaruhkan oleh mereka.

Keaktifan mahasiswa di luar lingkungan kampus maupun keaktifan mahasiswa didalam kampus tentunya bukan suatu permasalahan yang besar, karena masing-masing dari pilihan tersebut memiliki tanggung jawab masa depan yang kurang lebih sama, yaitu membangun bangsa ini menjadi bangsa yang terbaik untuk semua kalangan, dan menyiapkan bangsa yang baik untuk anak cucu dimasa depan agar nasib mereka juga semakin baik lagi.

 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun